Olah Raga

Lumajang Juara

Tim Sepak Bola PORPROV Lumajang Tak Biasa Main Malam

Lumajang (lumajangsatu.com) - Tim Sepak bola Lumajang yang lolos ke babak utama PORPROV di Bojonegoro belum terbiasa main malam. Hal ini dikarenakan Stadion Semeru belum ada fasilitas lampu.Apalagi dilaga perdana di Kota Angling Darma anak asuh Misnadi Amrizal akan bermain malam di Stadion Panglima Sudirman. Hal ini, menjadi agenda latihan malam di lapangan rumah ketua KONI H. Ngateman."Kita akan latihan malam dilapangan mini pak Ngateman," ujar Misnadi.Menurut dia, dirinya saat melatiha skuad PORPROV yang dulu adalah tim PSIL saat main malam sangat canggung. Bahkan, kerap kehilangan konsentrasi."Ini jadi pekerjaan rumah, karena pemain kita terbiasa main pagi, siang dan sore, malam belum," paparnya.Latihan malam akan dilakukan untuk mengasah mengontrol dan mengalirkan bola. Kemudian membiasanya konsisi cuaca  malam."Di Bojonegoro khan panas, malamnya biasanya dingin," ujar mantan assisten pelatih Semeru FC itu. (ls/red)

Sepak Bola Lumajang

Tim PORPROV proyeksi PSIL Hajar Persekam Metro Malang 2 - 0

Lumajang (lumajangsatu.com) - Tim PORPROV sekaligus tim proyeksi PSIL berhasil mengalahkan Persekam Metro Malang di Stadion Semeru, Sabtu (22/6/2019). Dua gol kemenangan arek Majang dicetak oleh Yusron dan Raffi dibabak pertama.Babak pertama, Anak asuh Misnadi Amrizal langsung melakukan serangan ke tim tamu. Sehingga membuat tim yang pernah berlaga di Liga 2 Indonesia dibuat kaget.Dimotori oleh 3 gelandang andalan Lumajang, Raffi, Lukman dan Rozikin membuat aliran bola terus menusuk ke gawang macan kumbang. Alhasil melalui operaan Adam Malik, Yusron sebagai penyerang mampu mencetak gol.Unggul 1 gol, Lumajang terus melakukan tekanan dan tidak memberikan ruang arek Malang. Alhasil melalui tusukan Yusron, bola mengalir bebas didepan gawang Persekam disambar oleh Rafi. skor 2-0 dibabak pertama.Memasuki babak kedua, Lumajang mulai melakukan perubahan skuad dengan memberikan jam terbang pada pemain penganti. Bahkan, Oni Rosandi pemain yang pernah memperkuat Semeru FC musim lalu dimasukan.Ternyata, Persekam sudah menyiapkan strategi untuk meredam aliran bola di lini tengah.Lumajang yang memiliki sejumlah peluang tak mampu dijadikan gol.skor 2-0 tetap bertahan dan inilah kemenangan perdana bagi tim PORPROV sekaligus proyek skuad PSIL di Liga 3 Zona Jawa Timur. Ayo Lumajang, Wayahe Bangkit, ojo melempem. (ls/red)

Laga Uji Coba

Semeru FC Tak Gentar Hadapi Oktomaniani di Persewar

Lumajang (lumajangsatu.com) - Semeru FC Lumajang yang akan berkompetisi di Liga 3 Nasional akan melakoni laga uji coba melawan Persewar Waropen tim liga 2 Indonesia di Stadion Semeru, Selasa (18/6/2019) sore. Meskipun tim asal Papuan diperkuat Oktomaniani mantan pemain timnas tidak gentar.