Lumajang (lumajangsatu.com) - Wisata alam camping graund di Desa Oro Oro Ombo Kecamatan Pronojiwo mulai banyak diminati. Tak hanya wisatawan lokal, sejumlah wistawan asing seperti dari Perancis juga datang dan bermalam menikmati indahnya alam Lumajang.
Hariyono, perangkat Desa Oro Oro Ombo menyatakan ada beberapa wisatawan asing yang sempat berkunjung di wisata camping graund Oro Oro Ombo. Setelah dari Oro Oro Ombo, wisatawan melanjutkan perjalanan ke air terjun Kapas Biru, Kabut Pelangi atau ke Tumpak Sewu Semeru.
Baca juga: Asosiasi BPD se-Lumajang Bertemu H. Rofiq Anggota DPRD Jatim
"Kemarin kita antar wisatawan dari Perancis yang kagum dengan keindahan alam Lumajang," jelas Hariyono, Jum'at (13/09/2019).
Baca juga: MPM Desak BK DPRD Segera Clearkan Beredarnya Foto Mesra Mirip Ketua Dewan Lumajang
Dari sisi selatan, gunung Semeru akan terlihat dengan aliran lava pijarnya. Jika saat mengeluarkan lava, maka wisatawan bisa melihat dari lokasi wisata camping graund lelehan lava pijar.
Saat pagi hari dan cuaca cerah, maka Semeru akan terlihat dengan sangat indah dan instagramable. Pihak Desa dengan Satgas Keamanan Desa dan Pokdarwis akan terus mengelola wisata camping graund agar jadi salah satu wisata terintegrasi di Pronojiwo.
Baca juga: KPU Mulai Distribusikan Logistik Pilkada Lumajang 2024
"Kita ingin pastikan keamanan dari para wisatawan. Jika sudah aman, pasti wisata camping graund akan banyak yang datang," pungkasnya.(Yd/red)
Editor : Redaksi