Lumajang - Briptu Luki Tegar Prakoso polisi berparas ganteng jago memainkan saxophone kerap wira-wiri diatas panggung terlebih saat musim nikah seperti ini, bukan hanya jago memainkan saxophone namun bisa memainkan alat musik lainnya.
Baca juga: Ada Musik Saxophone di Ngopi Tangguh di Polsek Pronojiwo Lumajang
Dia menceritakan bahwa awalnya menjadi pemain gitar lalu ketika 6 tahun lalu berada di Surabaya mulai fokus belajar saxophone. Ketika melihat peluang bahwa pemain saxophone dibutuhkan di Lumajang itu menjadi langkah untuk menyalurkan hobi yang menghasilkan namun tak melupakan tugas utamanya yaitu sebagai Abdi negara.
"Sejak saya kecil ingin jadi abdi negara, itu sebabnya saya masuk jadi polisi dan bermain saxophone itu hanya hobi yang kebetulan bisa menghasilkan " kata polisi ganteng asli Sukodono itu.
Dunia bermusik baginya adalah sarana paling ampuh untuk menghilangkan kejenuhan. “Saya kan pekerja, kalau lagi jenuh untuk menenangkan hati” ujarnya.
Kendati hanya dijadikan sebagai hobi, namun Luki tidak menampik jika ada produser yang menawarinya rekaman. “Tentu saja tidak mempengaruhi karier saya di polisi. Jadi harapannya tetap satu, karier polisi lancar,” jawabnya. (ind/ls/red)
Editor : Redaksi