Mendekati Hari Raya Qurban

3 Ekor Sapi Limosin Raib Digondol Maling di Desa Mangunsari Lumajang

lumajangsatu.com
Polisi melihat kandang sapi yang dibobol oleh kawanan pelaku maling ternak di Mangunsari-Tekung

Tekung - Aksi pencurian ternak di Wilayah Kecamatan Tekung menimpa Hasim (65) warga Dusun Tegalsari Desa Mangunsari, Kecamatan Tekung. Tiga ekor sapi jenis limosin raib digondol kawanan maling dan baru dikethaui sekitar pukul 05.30 WIB, Selasa (29/06).

Kapolsek Tekung Iptu Syamsul Arifin mengatakan bahwa pihaknya kini sedang mencari keberadaan sapi tersebut serta pelakunya. Saat itu korban langsung laporan kepada Polsek Tekung sehingga pencarian cepat dilakukan dibantu oleh SKD dan perangkat desa setempat, meskipun upaya pencarian itu belum membuahkan hasil.

Baca juga: Polisi Juga Temukan 10 Kilogram Ganja Kering di Kawasan TNBTS Lumajang

Pelaku masuk ke kandang yang terbuat dari anyaman bambu sedangkan sapi hanya diikat dengan tampar. "Pelaku diduga masuk pintu belakang kandang Mbak," kata Iptu Samsul.

Baca juga: PPID Lumajang Terima Tim Monev Komisi Informasi Jawa Timur

Akibat kejadian ini korban mengalami kerugian sekitar 40 juta. Sapi yang raib digondol tersebut berupa 1 ekor sapi betina dalam keadaan hamil, 1 ekor sapi jantan dan betina umur setahun.

Kasat Reskrim Polres Lumajang AKP Fajar Bangkit Sutomo mengatakan bahwa pihaknya masih terus memburu para pelaku kejahatan terlebih tindakan pencurian hewan mulai ada lagi karena menjelang Hari Raya Idul Adha.

Baca juga: Diskominfo Lumajang Belajar Implementasi Satu Data Indonesia ke Malang

"Semoga kami dapat segera menangkap pelakunya," kata AKP Fajar pria berkulit putih itu.(Ind/yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru