3 Pelaku Diringkus Polisi

1 Korban Kawanan Jambret Sadis Tewas Ditendang di Besuk Lumajang

lumajangsatu.com
Polisi merilis ungkap 3 kawanan Jambret yang meresahkan warga Lumajang

Lumajang - Tersangka AG (41), AF (29) dan RS (27) warga Kota Surabaya nekat menjambret di tengah jalan Desa Besuk Kecamatan Tempeh hingga menyebabkan korban meninggal dunia. Korban langsung tidak bisa diselamatkan karena menabrak mobil diam diparkir.

Sedangkan penyebab korban menabrak mobil tersebut karena ditendang oleh pelaku seusai dirampas tas dan perhiasan korban.

Baca juga: Polisi Ajak Kang Sopir Lumajang Tak Ugal-Ugalan di Jalan

Menurut informasi dari polisi bahwa kejadian ini menimpa korban Sriyati, saat itu berboncengan dengan suaminya M. Tojianto warga Desa Penanggal Kecamatan Candipuro pada Minggu 17 April 2022 lalu. Saat itu pelaku berjumlah 4 orang yang saat ini satu orang masih buron.

Pelaku tersebut mengendarai 2 sepeda motor dengan sengaja membuntuti korban yang dibonceng oleh suaminya, sesampainya di TKP tiba-tiba salah satu pelaku menarik kalung milik Sriyati.

Baca juga: Polisi Jaga Ketat Gudang Logistik Pilkada Lumajang 2024

Sadar kalungnya dijambret, Sriyati berteriak dan M. Tojianto pun berusaha untuk mengejar pelaku. Namun apes, salah satu pelaku menendang motor yang dikendarai oleh korban hingga oleng ke kiri dan menabrak mobil yang sedang diparkir didepan warung pinggir jalan.

Diduga kuatnya benturan, mengakibatkan M Tojianto tewas ditempat kejadian. "Suaminya meninggal dan istrinya masih bisa diselamatkan," kata Kapolres Lumajang AKBP Dewa Putu Eka, Senin (9/5/2022).

Baca juga: Prospek dan Tantangan Santri di Era Modern

Atas perbuatannya kini pelaku mendekam dibalik jeruji besi dan satu yang masih buron, tetap dalam pengejaran polisi.(Ind/yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru