Kumpulkan 21 Medali Emas

Ketua DPRD Apresiasi Lumajang Masuk 8 Besar Porprov Jatim 2022

lumajangsatu.com
Anang Ahmad Syaifuddin, Ketua DPRD Kabupaten Lumajang

Lumajang - Ketua DPRD Lumajang Anang Ahmad Syaifuddin mengapresiasi kinerja atlet, official dan seluruh yang terlibat di event Porprov Jatim 2022. Pasalnya, Kabupaten Lumajang bisa masuk 10 besar di ururan 8 dari 38 Kabupaten/Kota se-Jatim.

"Kami berterima kasih kepada para atlet dan semua yang terlibat berjuang untuk Lumajang di Porprov Jatim 2022," ujar Anang, Selasa (12/07/2022).

Baca juga: Dam Boreng Hampir Rampung, Air Akan Aliri Ratusan Hektar Persawahan di Lumajang

Kabupaten Lumajang memiliki banyak cabang olahraga (Cabor) yang bisa mencetak atlet tingkat regional dan nasional hingga internasioanl. Lumajang memiliki cabor Gulat, Sepeda Taekwondo, Catur dan lainnya. "Seluruh fasilitas yang sudah dimiliki, kita berharap bisa mencetak atlet-atlet berprestasi," terang ketua DPC PKB Lumajang itu.

Baca juga: Maling Motor Asal Lumajang Beraksi 15 Lokasi di Kabupaten Jember

Pada Porprov Jatim 2022 Lumajang meraih 21 emas, 24 perak dan 28 perunggu. Total nilai yang dikumpulkan 160 poin dan mengungguli Kabupaten Jember yang berada di urutan ke-9 dengan 159 poin.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru