Sukses Tangkap Pelaku Pembacokan DPRD, Bupati Asat Apresiasi Kinerja Polisi

lumajangsatu.com

Lumajang (lumajangsatu.com) - Bupati As'at Malik memberikan apresiasi atas kinerja Kapolres Lumajang dan jajarannya. Dimana, kurang dari sebulan, polisi mampu mengungkap dua kasus pembunuhan dan pembacokan.

"Saya berikan apresiasi kepada pak Kapolres dan jajarannya, hal itu menunjukkan bahwa polisi terus bekerja keras menjaga keamanan Lumajang," ujar As'at Malik, Selasa (12/07/2016).

Dari dua kejadian pembacokan kepada anggota DPRD yang mengakibatkan korban nyawa di wilayah Jagalan dan Karangsari harus dijadikan evaluasi. Dimana, para pelaku masih sangat muda antara 17-24 tahun.

"Ini menjadi pelajaran bersama orang tua dan dunia pendidikan agar anak muda penerus bangsa tidak melakukan aksi kriminlaitas," jelasnya.

Bupati mengajak kepada orang tua ikut aktif mengawasi pergaulan anaknya. Orang tua harus tahu anak berteman dan biasa bergaul dengan siapa sehingga mudah di awasi.

"Orang tua harus pro aktif mengawasi pergaulan anak-anaknya, agar tidak terjerimus pada hal yang negatif," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru