Gunung Lumajang

Abu Vulkanik Gunung Bromo Semakin Tebal Mengarah ke B 29 Desa Argosari Lumajang

lumajangsatu.com
Genteng rumah warga Argosari dipenuhi dengan abu vulkanik gunung Bromo

Lumajang (lumajangsatu.com) - Hujan abu vulkanik dari erupsi gunung Bromo semakin parah. Bahkan, abu vulkanik semakin tebal mengarah ke Lumajang khususnya ke B 29 Desa Argosari Kecamatan Senduro.

"Untuk hari ini hujan abu semakin deras mas, semakin tebal," ujar Ismaida, salah seorang pemuda Argosari, Kamis (21/03/2019).

Baca juga: Dam Boreng Hampir Rampung, Air Akan Aliri Ratusan Hektar Persawahan di Lumajang

Hujan abu semakin deras diperkirakan karena hembusan angin mulai mengarah ke Lumajang. Warga yang keluar rumah juga mulai memakai masker untuk menghindari dampak buruk abu vulkanik.

Baca juga: Diterjang Ombak, Akses Jalan Alternatif Pasirian-Tempursari Lumajang Putus Total

"Aktivitas warga masih seperti biasa mas, tapi sedikit terganggu karena saat keluar harus menggunakan masker," jelasnya.

Baca juga: Maling Motor Asal Lumajang Beraksi 15 Lokasi di Kabupaten Jember

Wawan Hadi S, Kabid Kesiapsigaan dan Logsitik BPBD Kabupaten Lumajang menyatakan pihaknya sudah memberikan masker kepada warga. "Kita sudah membagikan masker, meskipun tidak semua warga kebagian ya. Kita juga selalu himbau warga untuk selalu waspada," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru