Himbau Pendukung Tenang

Gambar Cakades Papringan Ilal Hakim Dirusak Tangan Jahil

Penulis : lumajangsatu.com -
Gambar Cakades Papringan Ilal Hakim Dirusak Tangan Jahil
Dua banner calon kepala desa Papringan Ilal Hakim dirusak oknuk tak bertanggungjawab

Klakah - Gambar salah satu Calon Kepala Desa Papringan Kecamatan Klakah Ilal Hakim dirusak orang yang bertanggung jawab. Dua banner yang baru dipasang oleh tim disobek oleh orang-orang yang ingin memperkeruh suasana Pilkades Papringan.

"Hari Senin (18/11) saya dapat laporan jika ada banner yang kita pasang dirusak," ujar Ilal kepada Lumajangsatu.com, Sabtu (23/11/2019).

Ilal langsung menghubungi semua tim dan relawan agar tidak terpancing. Bisa saja perusakan dilakukan agar suasana Pilkades Papringan memanas dan ada oknum yang akan mengambil keuntungan. "Saya minta semua tim dan relawan untuk tenang," paparnya.

Pilkades adalah pesta demokrasi ditingkat Desa. Karena pesta, maka tidak elok dan tidak pantas jika diwarnai dengan keributan gara-gara ulah oknum yang merusak banner salah satu Cakades. "Ini adalah pesta, maka kita harus menjalani dengan senang hati dan suka cita," tutur aktivis lingkungan Laskar Hijau itu.

Dirinya dan Cakades incumbent sudah berkomitmen untuk menciptakan Pilkades Papringan berjalan lancar dan aman. "Kita sudah berkomitmen dengan Cakades incumbent untuk menciptakan Pilkades Paringan yang aman, jangan sampai ada keributan hanya gara-gara pemilihan Kepala Desa," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.

Pastikan Tak Digunakan Sembarangan

Kapolres Periksa Senjata Api Milik Anggota Polres Lumajang

Lumajang - Propam Polres Lumajang, memeriksa senjata api (senpi) dinas milik personel Polres Lumajang. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Lumajang, diikuti personel pemilik senpi dinas di jajaran polsek dan Polres Lumajang, Rabu (18/12/2024). Tujuannya pemeriksaan senpi jelas, untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan senjata dan menjaga keamanan serta ketertiban.