Waspada Covid-19

Inilah Kisah 2 Orang Lumajang Hingga Dinyatakaan Positif Corona

Penulis : lumajangsatu.com -
Inilah Kisah 2 Orang Lumajang Hingga Dinyatakaan Positif Corona
Cak Thoriq saat menjelaskan soal bagaimana 2 warganya positif corona.

Lumajang - Bupati Lumajang, Thoriqul Haq mengumpukan sebanyak 234 ODP, PDP 17 dan Positif covid 5 orang dengan tambah 2 orang di Pendopo Arya wiraja, Kamis (9/4/2020). berikut Perjalanan kedua pasien positif ini.

 Pertama, ada pasien Meninggal Dunia atas namaSP (62). Awalnya masuk dalam Kategori PDP asal Kecamatan Tempeh. Dia Jama'ah Umroh tiba di Lumajang 10 Maret. Pakai Travel Malang. 21 Maret masuk Rumah sakit.

Awalnya hasil Swab adalah negatif. Saat dilakukan Rapid Test dinyatakan positif. Akhirnya dilakukan SWAB kembali dinyatakan positif setelah korban Meninggal pada 6 April.

Pasien kedua bernama SR (57) asal Kecamatan Sumbersuko. Mengeluh sakit usai pulang dari Surabaya dan dirawat di RSUD dr. haryoto, masuk RS 1 April.

Awalnya berstatus ODP, dia asalah ASN di Surabaya. "Kini sedang perawatan, jadi korban sakitnya sudah dari Surabaya dan pulang ke Lumajang," ungkap Bupati.

Kadinkes Lumajang, dr Bayu mengatakan, pasien Positif ada 2 yang dirawat dan isolasi mandiri 1. Selama di isolasi tetap pakai standar isolasi.

"Pasien yang isolasi mandiri terus membaik dan berkomitmen . Keluarga harus mengawasi," paparnya. (ls/red)

Editor : Redaksi