Total 6 Orang

Satu Lagi Warga Lumajang Asal Pasirian Positif Covid 19

Penulis : lumajangsatu.com -
Satu Lagi Warga Lumajang Asal Pasirian Positif Covid 19
Gugus Tugas merilis update terbaru Covid 19 di Kabupaten Lumajang

Lumajang - Satu lagi Pasien Dalam Pengawasan (PDP) terkonfirmasi postif Covid 19. Inisal AL (47) dari Kecamatan Pasirian yang berstatus ASN di Pemkab Kabupaten Lumajang.

"Jadi total kasus terkonfirmasi positif Covid 19 menjadi 6 orang," ujar Bupati Lumajang Thoriqul Haq, saat menggelar rilis di peringgitan Pendopo Lumajang, Jum'at (10/04/2020).

AL merupakan peserta pelatihan Tenaga Kesehatan Haji Indonesia (TKHI) di Asrama Haji Sukolilo Surabaya tanggal 09-18 Maret 2020. Di Jawa Timur peserta pelatihan TKHI benyak terkonfirmasi positif Covid 19.

"Kita ketahui di Jatim peserta TKHI banyak terkonfirmasi positif Covid 19," papar cak Thoriq.

Saat ini, kondisi AL dalam kondisi baik dan menjalani isolasi di RSUD dr Haryoto. Semua peserta TKHI dari Kabupaten Lumajang sudah dilakukan rapid test dan hasilnya negatif. "Semua yang ikut TKHI sudah di rapid test dan hasilnya negatif," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.