Gotong Royong Lawan Covid 19
Satgas NU Padang Lumajang Aktif Semprot Disinfektan Masjid dan Musholl
Padang - Satgas NU Kecamatan Padang terus bergerak melakukan pencegahan penularan pagebluk Covid 19. Satgas NU membagikan masker serta menyemprot tempat-tempat ibdah masjid dan mushola dengan disinfektan.
Ali Mustofa, Anggota GP Ansor Padang menyatakan ada 40 anggota yang terlibat dalam pencegahan Covid 19. Terdiri dari GP Ansor, Banser, Fatayat, IPNU, Kortan Ma'arif NU dan LazisNU. "Kita terus bergerak cegah penyebaran Covid 19," jelas Ali kepada Lumajangsatu.com, Selasa (21/04/2020).
Dalam beberapa hari terkahir, Satgas NU Padang fokus untuk melakukan penyemprotan tempat ibadah. Harapannya, warga yang beribdah bisa tetap tenang dan tidak tertular pagebluk Covid 19. "Semoga di Kecamatan Padang tidak ada yang postif," paparnya.
Semua kader NU juga aktif melakukan sosialisasi wajib pakai masker untuk mencegah penularan. Warga yang tidak memiliki aktifitas yang penting, diharapkan tidak keluar rumah.
Masyarakat juga diimbau mematuhi isntruksi pemerintah agar penanganan Covid 19 bisa efektif. "Mari kita patuhi instruksi pmerintah agar pagebluk ini bisa segera berlalu dan kita bisa kembali hidup normal tanpa ada rasa takut tertular virus," pungkasnya.(Yd/red)
Editor : Redaksi