Antisipasi Corona

Tim Gabungan Operasi Ketupat 2020 Cegah Warga Mudik ke Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Tim Gabungan Operasi Ketupat 2020 Cegah Warga Mudik ke Lumajang
Pemudik ke Lumajang mulai dipantau dan diawasi sebagai bentuk antisipasi penularan virus corona.

Lumajang - Tim Gabungan Operasi Ketupat 2020 telah dilaksanakan di Klakah mulai hari ini meskipun pos pantau belum selesai sepenuhnya, ada beberapa tujuan Operasi Ketupat kali ini. Antara lain, untuk melarang masyarakat mudik di tengah wabah Corona (Covid-19), menjamin rasa aman masyarakat dalam menjalankan ibadah puasa dan terwujudnya situasi kamtibmas yang kondusif saat dan sesudah lebaran Jumat, (24/04/2020).

Kalau petugas di lapangan mendapatkan ada pengendara yang pergi mudik akan di tegur dan suruh putar balik. Hal ini di lakukan untuk cegah penyebaran Covid-19.

Sementara Kasat Lantas Polres Lumajang AKP Putu Angga Feriyana menuturkan bahwa sebelumnya, Pandemi Covid-19 membuat operasi ketupat yang dilakukan kepolisian tahun ini untuk menghadapi Bulan Ramadhan dilakukan dengan konsep khusus.

“Konsep operasi akan mengalami perubahan, khususnya dari cara bertindak, termasuk juga tujuan dari operasi ini. Ini akan mengalami perubahan, untuk peresmian poskonya mulai besok mbk” kata AKP Putu saat di konfirmasi Tim Lumajangsatu.com

Operasi ketupat hari ini sudah berjalan, dari hasil pantauan bahwa pengendara hanya melintas Kabupaten Lumajang kebanyakan bekerja tidak mudik. "Tujuan dari Surabaya ke Lumajang maupun sebaliknya mereka hanya melintas karena bekerja" tutupnya. (ind/ls/red)

Editor : Redaksi