Buka Selama 24 Jam

UD Firmansyah Pasar Baru Lumajang Terima Pembelian Kulit Hewan Qurban

Penulis : lumajangsatu.com -
UD Firmansyah Pasar Baru Lumajang Terima Pembelian Kulit Hewan Qurban
UD Firmansyah Pasar Baru Lumajang sebelah utara menerima pembelian kulit sapi dan kambing hewan qurban

Lumajang - Deddy Firmansyah, anggota DPRD Kabupaten Lumajang dari partai Hanura juga seorang pembinsis. Setiap hari raya Idul Adha, Deddy menerima pembelian kulit sapi dan kambing di UD Firmansyah di jalan Patimura no 32 sebelah utara Pasar Baru Lumajang.

Saat hari raya Idul Adha, penjualan kulit sapi dan kambing sangat banyak. Khusus Idul Adha, UD Firmansyah buka selama 24 jam dengan pembelian kulit secara cash (tunai). "Khusus Idul Qurban kita buka selama 24 jam mas," ujar Deddy kepada Lumajangsatu.com, Jum'at (31/07/2020).

Bagi panitia penyembelihan hewan qurban bisa menyetor langsung kulit sapi dan kambing ke UD Firmansyah. Bisa dalam jumlah besar atau jumlah sedikit, juga diterima di UD Firmansyah.

Untuk harga, kulit sapi 5 ribu/kg, kulit kambing Gibas 28/lembar dan kulit kambing kacang 15/lembar "Kita terima pembelian dalam jumlah banyak atau sedikit," imbuhnya.

Masa pandemi Covid 19 apakah berpengaruh pada jumlah qurban atau tidak, akan diketahui setelah 24 jam. Jika jumlah kulit menurun, maka jumlah qurban juga menuruan dan bisa dipastikan akibat dampak Covid 19.

"Kita lihat nanti mas, kalau hasil kulit sedikit, maka Covid 19 berdampak pada jumlah hewan qurban," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.