Jenazah Covid 19 Banyak Disalah Pahami

Bukan Aib, LDNU Lumajang Gelar Praktek Pemulasaran Covid 19

Penulis : lumajangsatu.com -
Bukan Aib, LDNU Lumajang Gelar Praktek Pemulasaran Covid 19
Pelatihan Pemulasaran Jenazah Covid-19 LDNU Lumajang.

Lumajang - Pengurus Cabang (PC) Lembaga Dakwah Nahdlatul Ulama (LDNU) Lumajang Gelar Praktek Pemulasaran Jenazah Covid 19. Hal tersebut guna meluruskan kesalah pahaman masyarakat dalam menyikapi Jenazah Covid 19,Selasa (22/09/2020).

"Penanganan Jenazah pasien Covid 19 banyak diperbincangkan masyarakat, sehingga kami berupaya untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat terkait bagaimana sebenarnya pemularasan jenazah Covid 19,"ungkap Wahib ketua PC LDNU Lumajang.

Acara tersebut bertempat di kantor Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag) Kabupaten Lumajang, dengan di ikuti 64 modin perwakilan dari seluruh kecamatan di Lumajang.

"Acara ini sebenarnya juga bertujuan untuk memahamkan masyarakat mengenai fatwa MUI nomer 14 dan 18 tahun 2020 tentang penyelenggaraan ibadah dalam situasi pandemi Covid-19, dan pedoman pengurusan jenazah muslim yang terinfeksi Covid 19,"ungkapnya

Wahib juga menjelaskan bahwa kebijakan pemerintah juga berdasarkan alasan yang tepat. "Banyak kesalah pahaman karena masyakat kita belum tau sebenarnya praktreknya itu seperti apa,"ungkapnya.

Mengakhiri penjelasanya laki-laki asal Desa Lempeni Kecamatan Tempeh tersebut mengharapkan peserta yang mengikuti kegiatan kedepanya dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat lain.

"Paling tidak peserta bisa memberikan pemahaman ke masyarakat lain bahwa apa yg ditempuh oleh pemerintah tidak salah, biar masyarakat tidak salah paham,"pungkasnya. (Oky/ls/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.