Bencana Alam

Luapan Sungai Bondoyudo Tutup Jalan Desa Banyuputih Kidul Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Luapan Sungai Bondoyudo Tutup Jalan Desa Banyuputih Kidul Lumajang
luapan sungan Bondoyudo tutup jalan Desa Banyuputih Kidul Kecamatan Jatiroto.

Jatiroto - Luapan sungai Bondoyudo juga menganggu jalur penghubung Desa Banyuputih Kidul Kecamatan Jatiroto menuju ke arah Utara ke Pondok Pesantren Miftahul Ulum, Minggu (28/2/2021). Para pengendara harus putar balik untuk ke arah utara melewati Desa Dawuhan Wetan Kecamatan Rowokangkung menuju ke arah Desa Blukon Kecamatan Kota Lumajang.

"Puluhan tahun, baru kali ini air menutup jalan desa Banyuputih Kidul," ujar Seniri salah satu warga Banyuputih Kidul.

Menurut dia, sejumlah jalur keluar dari desa Banyuputih Kidul hanya lewat Dawuhan Wetan menuju kota. Namun, ke wonorejo juga terjadi luapan.

"Jadi kalau mau ke Randuagung harus memutar," jelasnya.

Meskipun menutup akses jalan Desa Banyuputih Kidul, juga tidak sampai menganggu aktifitas warga. "Warga tetap bertani," ujar Mashur Rohim warga lainyan. (ls/red)

Editor : Redaksi

Dapat Penghargaan dari Pemerintah Jawa Timur

Lumajang Dianggap Berhasil Kendalikan Penyakit Hewan Menular Strategis

Lumajang - Dianggap sebagai Pemerintah Daerah dengan kinerja Pengendalian Penyakit Hewan Menular Strategis (PHMS) melalui program vaksinasi terbaik di Jawa Timur, Pj. Bupati Lumajang, Indah Wahyuni menerima penghargaan dari Pemerintah Jawa Timur. Penghargaan diberikan saat Upacara Hari Jadi ke-79 Provinsi Jawa Timur yang berlangsung di Gedung Negara Grahadi Surabaya pada hari Sabtu (12/10/2024).