Lumajang Hebat Bermartabat

Bupati Baca Nota LKPJ Tahun 2020 Di Rapat Paripurna DPRD Lumajang

Penulis : lumajangsatu.com -
Bupati Baca Nota LKPJ Tahun 2020 Di Rapat Paripurna DPRD Lumajang
Bupati Lumajang sampaikan Laporkan LKPJ 2020 ke DPRD.

Lumajang -  Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lumajang, menggelar Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Lumajang, dengan agenda Penyampaian Nota Penjelasan Bupati Terhadap Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Bupati Lumajang Tahun 2020, bertempat di Ruang Rapat, Kantor DPRD Kabupaten Lumajang, Rabu (28/04/21). Rapat Paripurna tersebut dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Lumajang, Anang Akhmad Syaifuddin.

Di kesempatan itu, Bupati Lumajang, Thoriqul Haq saat membaca nota penjelasan tersebut menyampaikan bahwa Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) tahun 2020, merupakan hasil laporan dari selurub pelaksanaan program dan kegiatan Pemerintah Kabupaten (Pemkab.) Lumajang di tahun 2020, serta sebagai bentuk laporan dari pelaksanaan Perda Nomor 1 tahun 2019, tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Lumajang tahun 2018 - 2023.

"Rapat Paripurna kali ini, juga dilaksanakan secara virtual melalui media converence, atas nama Pemerintah Daerah saya menyampaikan terima kasih kepada pimpinan anggota DPRD, Forkopimda dan seluruh komponen masyarakat yang telah memberikan dukungan terhadap penyelenggaraan Pemerintah dan pelaksanaan pembangunan, serta pemberdayaan masyarakat di Kabupaten Lumajang," Ungkapnya.

Selama capain kegiatan Pemkab. ditahun 2020, dirinya menerangkan, bahwa ada beberapa hal pokok bahasan yang perlu untuk disampaikan, diantaranya yakni : Poin pokok pertama adalah pencapaian pengelolaan keuangan daerah Kabupaten Lumajang Tahun Anggaran 2020 dan Poin pokok kedua adalah pencapaian kinerja Pemerintah Daerah.

Selanjutnya, Bupati Lumajang juga mengucapkan terimakasih kepada jajaran DPRD Lumajang, Forkopimda, alim ulama dan seluruh masyarakat Lumajang atas dukungannya terhadap kebijakan yang ada, sehingga membuahkan banyak prestasi yang membanggakan yang telah diraih oleh Kabupaten Lumajang.

"Kita patut bangga dengan segala pencapaian yang ada, namun semua itu bukanlah tujuan kita, karena hla tersebut justru menjadi pemicu dan motivasi untuk lebih memajukan Kabupaten Lumajang," Ungkapnya. (Komin/ls/red)

Editor : Redaksi

Lumajang Maju dan Makmur

Bak Lautan Manusia di Lapangan Jokarto Lumajang Sholawat Doa Bersama Cak dan Ning

Lumajang - Dalam rangka membangun kedamaian dan persatuan di wilayah Lumajang, relawan paslon 01 (Cak Thoriq – Ning Fika) bersama Gus Hafidzul Ahkam dari Probolinggo dan jamaah Riyadhul Jannah Lumajang mengadakan acara Sholawat & Do’a Bersama. Acara ini berlangsung di Lapangan Desa Jokarto Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang Kamis, (21/11/2024) malam.

Opini

Euthanasia dan Perawatan Paliatif, Dilema Etik Antara Hak Hidup dan Hak Untuk Mengakhiri Penderitaan

Lumajang - Saat ini dunia ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat dan sudah sangat maju khusus pada bidang kesehatan. Dengan adanya kemajuan tersebut segala hal akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan, seperti dalam hal mendiagnosis penyakit dan menentukan kemungkinan waktu kematian seseorang dengan tingkat akurasi tinggi dan hal tersebut dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah dan logis. Bahkan para dokter kini pun juga dapat memberikan bantuan dalam mengakhiri kehidupan pasien  dengan kondisi medis yang memiliki tingkat kesembuhan relatif rendah atau dalam kondisi penyakit terminal. Proses ini dikenal dengan istilah Euthanasia (Fahrezi & Michael, 2024).