Pembatasan Terus Dilakukan

Kapolres Lumajang : PPKM Darurat Resmi Diperpanjang Jadi PPKM Level 4

Penulis : lumajangsatu.com -
Kapolres Lumajang : PPKM Darurat Resmi Diperpanjang Jadi PPKM Level 4
AKBP Eka Yekti Hananto Seno, Kapolres Lumajang

Lumajang - Kapolres Lumajang AKBP Eka Yekti Hananto Seno mengungkapkan PPKM Darurat resmi diperpanjang hingga tanggal 25 Juli 2021 dengan nama PPKM Level 4. Tentunya, dengan pembatasan mobilitas masyarakat di kawasan kota sangat berdampak terhadap aktifitas ekonomi, Rabu (21/07)

Kapolres mendatangi PKL terdampak PPKM darurat untuk membeli nasi bungkus dan memberikan himbauan kepada pedagang untuk mematuhi protokol kesehatan. Mereka boleh buka dengan catatan take away, tidak boleh makan di tempat.

Pihaknya juga meminta agar masyarakat bisa bekerja sama bahu-membahu untuk melaksanakan PPKM Darurat. Harapannya, kasus Covid-19 akan segera turun dan tekanan pada rumah sakit juga menurun.

"Memang ini situasi yang sangat berat, tetapi dengan usaha keras kita bersama insyaallah kita bisa segera terbebas dari Covid-19," tutupnya.(Ind/yd/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.