Antusias Warga Tinggi

Warga Ledoktempuro Lumajang Kehabisan Vaksin Covid 19

Penulis : lumajangsatu.com -
Warga Ledoktempuro Lumajang Kehabisan Vaksin Covid 19
Warga di Kecamatan Randuagung saat antri vaksin Covid 19

Randuagung - Antusias masyarakat Desa Ledoktempuro Kecamatan Randuagung untuk vaksin sangat luar biasa. Namun, warga harus kecewa karena kehabisan kehabisan stok. Dosis yang tersedia 400-an, namun masyarakat yang datang mencapai 1.250 orang. Senin (11/10/2021)

Kapolres Lumajang AKBP Eka Yekti Hananto Seno mengatakan bahwa tingkat vaksin di Kabupaten Lumajang masih terendah nomer 6 dari kabupaten lainnya di Jawa Timur. Namun antusias masyarakat sungguh luar biasa dan diacungi jempol lantaran sudah sadar akan vaksin untuk hari ini.

"Alhamdulillah, kalau sudah ada kesadaran dari masyarakat," Kata AKBP Eka.

Dia berharap agar vaksin akan segera dikirimkan dari pusat, tentunya Polri akan kawal untuk kedatangan vaksin di Lumajang. Sebelumnya masyarakat menolak untuk vaksin lantaran beberapa faktor seperti takut jarum suntik, takut meninggal, kemakan informasi hoax.

"Namun dengan adanya sosialisasi serta kewajiban , Alhamdulillah masyarakat sudah sadar" tutupnya.

Tentunya kedepan pandemi ini segera berakhir dan masyarakat bisa beraktivitas kembali serta aktifitas perekonomian kembali normal seperti semula.(Ind/yd/red)

Editor : Redaksi