Bawa 4 emas dan 1 Perak

Atlet Sepeda Lumajang Rajai Kejurnas MTB XC di Garut Jawa Barat

Penulis : lumajangsatu.com -
Atlet Sepeda Lumajang Rajai Kejurnas MTB XC di Garut Jawa Barat
3 Atlet Lumajang Jadi Raja di Kerjurnas MTB XC Garut, Zaenal Fanani, Feri Yudhoyono dan Ihza Muhammad . ( Foto dari Cing Manajer PORPROV Sepeda Lumajang)

Lumajang - Atlet Balap Sepeda asal Lumajang merajai Kejuaran Nasional di Lamping Cirorek Bike Land, Cilawu, Kabupaten Garut, Minggu (24/10/2021) kemarin. Para atlet kaki Gunung Merajai di kelas Cross-Country olympic (XCO).

Bahkan, Atlet muda asal Lumajang, Feri Yudhoyono behasul membawa 2 mendali dari XCO dan cross-country eliminator (XCE). "Alhamdulillah, feri bawa 2 mendali mas," kata Ketua Pengkab ISSI Lumajang, Ashuri saat dihubungi lumajangsatu.com, Senin (25/10/2021).

Masih kata dia, atlet Lumajang menjadi andalan perwakilan Jawa Timur. Ada 6 Atlet yang diterjunkan ada 4 putra dan 2 putri.

"Alhamdulillah berhasil bawa 4 emas dan 1 perak," ujarnya.

Inilah daftar atlet Lumajang peraih emas di Kerjurnas MTB XC di Garut :

1. Men junior Ferri Yudoyono XCE Emas ISSI Lumajang Jawa Timur (Emas)
2. Men junior Ferri Yudoyono XCO Emas ISSI Lumajang Jawa Timur (Emas)
3. Men U23 Emas Ihza Muhammad ISSI Lumajang Jawa Timur (Emas)
4. Zainal Fanani Men elite Emas. ISSI Lumajang Jawa Timur (Emas)
5. Zaenal Fanani, Ihza Muhamnad, Dela Anjar Wulan
Amanatur Rosydah di XCR Team Relay (Perak).

Editor : Redaksi

Diperkirakan Sudah 91,80 Persen

Dam Boreng Hampir Rampung, Air Akan Aliri Ratusan Hektar Persawahan di Lumajang

Lumajang - Pemerintah melalui Dinas Pekerjaan Umum Sumber Daya Air (PU SDA) Provinsi Jawa Timur terus mempercepat proses pembangunan Dam Boreng. "Secara keseluruhan kegiatan dari rencana kumulatif 91,80 persen realisasi sampai dengan 15 Desember 2024 86,12% jadi ada keterlambatan sekitar 5%," ungkap Annas Wibowo PPK Pekerjaan Rehabilitasi Dam Boreng dari Dinas PU SDA Prov. Jatim saat dikonfirmasi, Kamis (19/12/2024).

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.