Pengurus Baru

Dilantik, FKDT Lumajang Luncurkan Program 1 Desa 4 Madin

Penulis : lumajangsatu.com -
Dilantik, FKDT Lumajang Luncurkan Program 1 Desa 4 Madin
Pelantikan pengurus DPC FKDT Kabupaten Lumajang periode 2022-2027

Lumajang - Pengurus DPC Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Kabupaten Lumajang dilantik. Bupati Lumajang, Ketua DPRD dan Ketua DPW FKDT Jatim hadir dalam pelantikan tersebut, Rabu (23/02/2022).

Khoirun Nasichin S.HI, menjadi ketua FKDT Kabupaten Lumajang periode 2022-2027 menggantikan Gus Nawawi yang telah purna masa bhaktinya. "Alhamdulillah, hari ini pengurus yang baru dilantik,"ujar Nasichin, kepada Lumajangsatu.com.

Selama 5 tahun kedepan, DPC FKDT Lumajang memiliki program 1 Desa 4 Madin. Kepengurusan tidak hanya sampia di Kecamatan saja, tapi juga sampai ke tingkat Desa. "Kita punya program 1 Desa 4 Madin dan ada kepengurusan FKDT Desa," paparnya.

FKDT juga akan membuat standarisasi pencapaian pendidikan madrasah diniyah. Selama ini, belum ada pakem standartnya, sehingga diharapkan Madin di Kabupaten Lumajang semakin baik dan bisa mencetak generasi yang islami.

Soal Perda Madin, FKDT akan berkoordinasi dengan Bupati Lumajang agar peraturan pelaksananya yakni Perbup bisa segera terbit. "Kita sudah punya Perda Madin, kita akan koordinasi dengan pak Bupati agar Perbupnya juga bisa terbit," tuturnya.

H. Akhmat ST, Wakil Ketua DPRD Lumajang yang hadir dalam pelantikan bahwa Perda Madin sudah ada. Tinggal FKDT melakukan komunikasi dengan Pemerintah Daerah dan Komisi D DPRD untuk mensingkronkan program-program dari FKDT.

"Kita pasti mendukung keberadaan Madin. Madin adalah bagian penting dari pendidikan di Kabupaten Lumajang," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.