Sedang Diselidiki Polisi

Tawuran 2 Kelompok Supporter Bola di Lumajang Sebabkan 1 Korban Luka

Penulis : lumajangsatu.com -
Tawuran 2 Kelompok Supporter Bola di Lumajang Sebabkan 1 Korban Luka
Rekaman video aksi tawuran diduga kelompok dua suppporter bola di jalan Imam Suja'i

Lumajang - Akibat tawuran antar dua kelompok supporter mengakibatkan salah satu pendukung dari salah satu kubu tersebut mengalami luka sobek pada tangan, perut dan paha. Korban berinisial A (17) warga Desa Kloposawit Kecamatan Candipuro yang kini berada di Rumah Sakit Bhayangkara untuk mendapatkan perawatan intensif.

Menurut informasi dari Mapolres Lumajang bahwa kejadian ini sekitar jam 23.00 WIB Rabu, (23/2/2022) di Jalan Imam Suja'i Lumajang. Korban saat itu langsung dilarikan ke rumah sakit lantaran bercucuran darah, sedangkan pelaku masih dalam pengejaran.

Dari kejadian ini polisi sudah mengantongi beberapa alat bukti, tepat hari ini polisi memeriksa saksi.

"Kami hari ini masih memeriksa saksi,lebih lanjut akan kami kabari," kata Kasat Reskrim Polres Lumajang AKP Fajar Bangkit Sutomo, Kamis (24/2/2022).

Hingga berita ini diturunkan pihak kepolisian masih belum mengetahui korban tersebut dari kubu Arema atau Persebaya.(Ind/yd/red)

Editor : Redaksi

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.

Pastikan Tak Digunakan Sembarangan

Kapolres Periksa Senjata Api Milik Anggota Polres Lumajang

Lumajang - Propam Polres Lumajang, memeriksa senjata api (senpi) dinas milik personel Polres Lumajang. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Lumajang, diikuti personel pemilik senpi dinas di jajaran polsek dan Polres Lumajang, Rabu (18/12/2024). Tujuannya pemeriksaan senpi jelas, untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan senjata dan menjaga keamanan serta ketertiban.