Sudah Lama Rusak

Banggar DPRD Lumajang Perjuangkan Perbaikan Jalan Pasrujambe-Senduro

Penulis : lumajangsatu.com -
Banggar DPRD Lumajang Perjuangkan Perbaikan Jalan Pasrujambe-Senduro
Supratman SH, anggota Banggar DPRD Lumajang dari Fraksi PDI Perjuangan

Lumajang - Supratman SH, anggota badan anggaran (Banggar) DPRD Lumajang terus memperjuangkan perbaikan jalan Pasrujambe-Senduro. Pasalnya, jalur penghubung dua kecamatan itu sudah rusak agak lama dan dikeluhkan oleh warga.

Saat rapat dengan tim anggaran (Timang) Pemkab Lumajang, politisi PDI Perjuangan itu akan terus menyuarakan aspirasi rakyat. Jika nanti saat rapat dengan komisi-komisi, anggaran jalan Pasrujambe-Senduro tidak muncul, maka akan diperjuangkan saat singkronisasi.

"Kita tidak lelah untuk menyuarakan aspirasi rakyat yang ingin jalan Pasrujambe-Senduro segera diperbaiki," jelas Suprtaman, Jum'at (11/11/2022).

Jika Pemkab Lumajang beralasan tidak ada anggaran, maka PDI Perjuangkan siap mencarikannya. Sebab, dari perhitungan fraksi PDIP, masih ada beberapa alokasi anggaran yang bisa digeser untuk perbaikan infrastruktur jalan.

"Saya juga sampaikan jika mengaku tidak ada anggaran, saya siap mencarikannya," jelasnya.

Jalan pemhubungan Pasrujambe-Senduro rusak sepanjang 3 kilo meter. Namun, di tahun 2023, Supratman hanya meminta 500 meter saja. Jika memang mau diperbaiki total, hanya membutuhkan anggaran sekitar 3 miliar saja.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Tim Gabungan

Wow, Polisi Temukan Lagi 1.500 Tanaman Ganja di TNBTS Lumajang

Lumajang -Tim gabungan Polres Lumajang kembali berhasil mengungkap ladang ganja di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS), tepatnya di Dusun Pusung Duwur, Desa Argosari, Kecamatan Senduro. Dalam operasi kali ini, petugas berhasil menemukan lima titik lahan yang ditanami ganja dengan total keseluruhan mencapai 1.500 batang. 

Forum Group Discussion

Polda Jatim Gandeng Influencer Sukseskan Pemilu Damai

Lumajang - Dalam rangka menyukseskan Pilkada Serentak 2024 yang semakin dekat, Ditintelkam Polda Jawa Timur menggelar Forum Group Discussion (Forum Group Discussion bersama para influencer se-Jawa Timur. Bertempat di Gedung Mahameru Polda Jatim, forum ini mengusung tema “Cooling System: Menciptakan Pemilu Damai Melalui Sinergi Digital” Selasa (01/10/24).