Lewat Program TERKESIMA

SDN Wonocepokoayu 01 Lumajang Terapkan Kelas Moderasi Beragama

Penulis : lumajangsatu.com -
SDN Wonocepokoayu 01 Lumajang Terapkan Kelas Moderasi Beragama
Siswi SD Negeri Wonocepokoayu 01 Kecamatan Senduro Kabupaten Lumajang

Lumajang - Pendidikan merupakan pondasi dasar dalam menciptakan kerukunan antar umat beragama. SD Negeri Wonocepokoayu 01 Kecamatan Senduro Kabupaten Lumajang berkomitmen mencetak generasi muda yang moderat dan bisa hidup rukun meski beda suku dan beda agama. Program yang digagas adalah “TERKESIMA” yakni Terwujudnya Kelas Moderasi Beragama.

Isma Irawati Kepala Sekolah (KS) SDN Wonocepokoayu 01 menyatakan bahwa murid-muridnya terdiri dari dua agama yakni Islam dan Hindu. Maka, agar tercipta toleransi beragama sejak dini, banyak program yang dilakukan untuk mewujudkan program TERKESIMA.

“Saya melakukan langkah dengan berkoordinasi dengan Guru agama Islam dan Hindu, kemudian semua guru serta wali murid dan tokoh masyarakat untuk mewujudkan program TERKESIMA,” jelas Ira kepada Lumajangsatu.com, Rabu (06/03/2024).

Program TERKESIMA terbuka bagi murid kelas 1 hingga kelas 6. TERKESIMA bertujuan agar siswa mampu menerapkan sikap toleransi beragama di sekolah dan siswa mampu mengembangkan bakat dan minatnya dalam bidang keagamaan sesuai dengan agamanya masing-masing.

“Dikelompok Dakwah akan tampil anak anak yang memiliki bakat berceramah dari masing masing agama,dan mereka akan tampil di atas panggung secara bergantian Dakwah Islam (Khitobah) dan Dakwa Hindu ( Dharma Wacana),” terang pemilik akun Facebook Anggun Mell itu.

Puncak dari kegiatan TERKESIMA ini adalah halal bi halal lintas iman yang dilaksanakan pada saat hari raya umat Islam (Idul Fitri) dan umat Hindu tiba. “Kita ingin mengajarkan bahwa hidup damai itu sangat indah,” pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.

Pastikan Tak Digunakan Sembarangan

Kapolres Periksa Senjata Api Milik Anggota Polres Lumajang

Lumajang - Propam Polres Lumajang, memeriksa senjata api (senpi) dinas milik personel Polres Lumajang. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Lumajang, diikuti personel pemilik senpi dinas di jajaran polsek dan Polres Lumajang, Rabu (18/12/2024). Tujuannya pemeriksaan senpi jelas, untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan senjata dan menjaga keamanan serta ketertiban.