Salah satu kawanan maling

Maling Sapi di Klakah Lumajang Babak Belur Dimassa Warga

Penulis : lumajangsatu.com -
Maling Sapi di Klakah Lumajang Babak Belur Dimassa Warga
Tangkapan layar ketika pelaku diamankan petugas usai digebuki warga

Lumajang - Pria berinisial SAM babak belur dihajar massa karena tertangkap tangan hendak mencuri sapi.

Aksi pencurian ini dilakukan di Dusun Linduboyo, Desa Klakah, Kecamatan Klakah, Kabupaten Lumajang, Sabtu (16/6/2024). Sapi yang akan dicuri merupakan milik Sagi (51) warga desa setempat.

Beruntung pelaku masih bisa diselamatkan sehingga berhasil diamankan oleh polisi.

Para pelaku hendak melakukan pencurian sapi di ketahui oleh warga yang curiga gerak-gerik mencurigakan.

"Para pelaku mengendap-ngendap di sebelah utara rumah korban," kata Tarmin warga sekitar.

Warga yang mengetahui terus melakukan pemantauan dengan membiarkan pelaku masuk ke dalam kandang.

"Pelaku itu kelihatan sekitar jam 02.00 WIB. Sapinya belum sampai dikeluarkan, warga langsung menggerebek pelaku," ujarnya.

Beruntung petugas Polsek dan Koramil Klakah tiba di lokasi kejadian, dan segera mengamankan pelaku.

"Kalau di KTP inisial SAM (38), warga Probolinggo. Warga heran kok sempat-sempatnya maling sapi, besok sudah hari raya Qurban," katanya.

Sementara Kapolsek Klakah, Iptu Khoirin Hariyanto ketika dikonfirmasi membenarkan peristiwa maling sapi dihakimi warga itu.

"Kasus tersebut sudah dilimpahkan ke Polres Lumajang agar dilakukan penyelidikan lebih lanjut," katanya.

Khoirin mengungkapkan, pelaku berada di dalam kandang sudah melepas tali tampar sapi incarannya. Namun belum dikeluarkan.

"Saat diinterogasi, pelaku sempat mengakui perbuatannya kepada petugas," terangnya.

Pelaku beraksi bersama 3 pelaku lain yang berhasil kabur setelah kepergok.

"Awalnya pelaku berakting seperti orang gila, tapi akhirnya ngaku juga," pungkasnya (Ind/red).

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.