Didampingi Diskominfo Lumajang

Desa Kraton Lumajang Siap Ikuti Ajang Apresiasi KIP 2024

Penulis : lumajangsatu.com -
Desa Kraton Lumajang Siap Ikuti Ajang Apresiasi KIP 2024
Persiapan mengikuti ajang Apresiasi Keterbukaan Informasi Publik Desa 2024 kategori Desa Berkembang,

Lumajang - Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Lumajang terus memperkuat komitmen dalam mendorong keterbukaan informasi publik di tingkat desa. Salah satu wujud nyata komitmen tersebut adalah melalui kolaborasi dengan Diskominfo Jawa Timur (Jatim) dan Komisi Informasi Jatim dalam mendampingi Desa Kraton, Kecamatan Yosowilangun.  

Desa ini dipersiapkan secara khusus untuk mengikuti ajang Apresiasi Keterbukaan Informasi Publik Desa 2024 kategori Desa Berkembang, bersamaan dengan Desa Jambearum Jember dengan Kategori Desa Maju.

Dalam ajang bergengsi ini, Desa Kraton diharapkan dapat menunjukkan performa terbaiknya dalam hal keterbukaan informasi, mulai dari publikasi data hingga pelayanan informasi publik kepada masyarakat. Pendampingan khusus yang diberikan oleh Diskominfo Lumajang bersama dengan Diskominfo dan Komisi Informasi Jatim bertujuan untuk memastikan bahwa Desa Kraton dapat memenuhi seluruh standar dan kriteria yang ditetapkan oleh Komisi Informasi Pusat.

Plt. Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Lumajang, Mustaqim mengaku senang terhadap kolaborasi yang telah terjalin dalam mendampingi Desa Kraton. 

Menurutnya, hal ini merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan keterbukaan informasi yang lebih baik di tingkat desa.  "Dengan sinergi antara pemerintah kabupaten, provinsi, dan Komisi Informasi, kami yakin Desa Kraton bisa tampil maksimal dan menjadi inspirasi bagi desa-desa lainnya," ujarnya saat dikonfirmasi di sela kegiatannya, Jumat (30/08/2024).

Sementara itu, Wakil Ketua Komisi Informasi Jatim, Elis Yusniyawati menekankan pentingnya pendampingan keterbukaan informasi publik di tingkat desa, guna menciptakan pemerintahan yang transparan dan akuntabel. 

"Keterbukaan informasi publik di tingkat desa adalah fondasi penting dalam menciptakan pemerintahan yang transparan dan akuntabel," jelasnya. 

Ia juga mengapresiasi langkah Diskominfo Lumajang dalam melakukan pendampingan terkait pengisian SAQ kepada Desa Kraton. "Dalam hal pengisian SAQ ini, kami mengapresiasi langkah Diskominfo Lumajang yang proaktif dalam mendampingi Desa Kraton," ujarnya.

Dengan dukungan dari berbagai pihak, Desa Kraton diharapkan mampu meraih hasil optimal dalam ajang Apresiasi Keterbukaan Informasi Publik Desa 2024, serta semakin meningkatkan pelayanan informasi publik yang transparan dan akuntabel.(Kom/red)

Editor : Redaksi

Diringkus Polres Lumajang

Pelaku Judi Online di Lumajang Mulai Karyawan Swasta Hingga Mahasiswa

Lumajang - Satreskrim Polres Lumajang terus melakukan pemberantasan aktivitas perjudian, baik itu judi online atau judi konvensional. Terbaru, Polres Lumajang mengamankan 10 orang tersangka yang terlibat dalam praktik judi online (judol). Penangkapan pelaku judi online ini merupakan bagian dari program Asta Cita, sebuah instruksi langsung dari Presiden RI untuk memberantas aktivitas ilegal yang meresahkan masyarakat.

Berikan Kepercayaan Bagi Pelanggan

6 Pasar Tradisional Lumajang Dapat Penghargaan Kategori Tertib Ukur dari Kemendag RI

Lumajang - Kabupaten Lumajang kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional dengan meraih Piagam Penghargaan Perlindungan Konsumen kategori Pasar Tertib Ukur 2023. Penghargaan ini diberikan oleh Wakil Menteri Perdagangan RI, Dyah Roro Esti Widya Putri kepada Kepala Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian, dan Perdagangan (Diskopindag) Kabupaten Lumajang, Muhammad Ridha yang mewakili Pj. Bupati Lumajang. Prosesi penghargaan berlangsung di Hotel Fugo, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 18 November 2024 kemarin.