Media Perwakilan Kab. Lumajang

East Java Fluencer Camp 2024 Pertama Kali Digelar di Indonesia

Penulis : -
East Java Fluencer Camp 2024 Pertama Kali Digelar di Indonesia
Para peserta East Java Fluencer Camp 2024

Lumajang - Humas Pemerintah Provinsi Jawa Timur mengadakan Eaat Java Fluencer Camp 2024 yang digelar di Hotel Aston Batu. Kegiatan ini pertama kali yang digelar di Indonesia mengumpulkan anak muda terutama yang berpengaruh di media sosial dengan follower terbanyak.

Ada puluhan ribu peserta namun hanya 110 peserta saja yang terpilih dari 29 kabupaten di Jawa Timur. Itupun dengan beberapa kriteria yang sesuai dengan persyaratan untuk mengikuti event ini, kali ini Tim Lumajangsatu berhasil lolos dan dipilih oleh Humas Pemprov Jatim.

Dihari pertama menghadirkan beberapa materi salah satunya Ahieb Reborn yang mengharumkan nama Jawa Timur dikancah Internasional karena mendapat penghargaan best konten kreator di Malaysia.

Pihaknya menyampaikan agar terus konsisten dalam berkonten tentunya yang bermanfaat untuk publik. Ahieb juga mengatakan bahwa media Lumajangsatu merupakan satu-satunya yang berpengaruh untuk kemajuan Kabupaten Lumajang, karena mengabarkan informasi yang bermanfaat untuk Bumi Aryawiraraja.

"Media paling update dan sukses terus untuk Lumajangsatu" ungkap Ahieb Senin, (7/10/2024).

Selain waktu terpisah, diacara gala dinner Biro Administrasi Pimpinan. Kepala Biro Administrasi Pimpinan Pulung Chausar, S.STP,CM.M. dalam sambutannya mengapresiasi acara ini karena bertemu dengan para fluencer yang bisa membawa perubahan baik untuk Jawa Timur.

 

"Mari kita bersama bersatu menyuarakan kebaikan untuk Jawa Timur" tutupnya.

Selanjutnya acara east java fluencer camp 2024 ditutup dengan ramah tamah serta sharing konten dari berbagai konten kreator (Ind/red).

Editor : Redaksi

Opini

Euthanasia dan Perawatan Paliatif, Dilema Etik Antara Hak Hidup dan Hak Untuk Mengakhiri Penderitaan

Lumajang - Saat ini dunia ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat dan sudah sangat maju khusus pada bidang kesehatan. Dengan adanya kemajuan tersebut segala hal akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan, seperti dalam hal mendiagnosis penyakit dan menentukan kemungkinan waktu kematian seseorang dengan tingkat akurasi tinggi dan hal tersebut dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah dan logis. Bahkan para dokter kini pun juga dapat memberikan bantuan dalam mengakhiri kehidupan pasienĀ  dengan kondisi medis yang memiliki tingkat kesembuhan relatif rendah atau dalam kondisi penyakit terminal. Proses ini dikenal dengan istilah Euthanasia (Fahrezi & Michael, 2024).

Dibuat Dari Bambu Muda

Jadi Warisan Budaya Tak Benda Indonesia, Krecek Bung Kuliner Asli Lumajang Bertekstur Daging Empuk

Lumajang - Kabupaten Lumajang, Jawa Timur kembali menorehkan kebanggaan di kancah nasional. Salah satu kuliner tradisional khasnya, Krecek Rebung, resmi ditetapkan sebagai Warisan Budaya Takbenda Indonesia oleh Menteri Kebudayaan Republik Indonesia pada 16 November 2024. Pengakuan ini menjadi bukti keunikan dan kekayaan budaya lokal Lumajang yang terus dilestarikan.