Pasar tumpah

Satlantas Lumajang Sigap Atasi Truk Tangki Mogok

Penulis : -
Satlantas Lumajang Sigap Atasi Truk Tangki Mogok
Anggota Satlantas Polres Lumajang menepikan truk mogok

Lumajang – Kecepatan dan kesigapan anggota Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Lumajang kembali teruji. Minggu (29/12/2024) pagi, sebuah truk tangki bermuatan Bahan Bakar Minyak (BBM) mengalami ban pecah di kawasan pasar tumpah Ranuyoso.

Peristiwa ini bermula saat truk yang melaju dari arah Probolinggo menuju Lumajang mengalami kendala teknis pada bannya. Petugas Satlantas yang tengah berpatroli di sekitar lokasi kejadian langsung sigap menuju titik lokasi.

"Anggota kami langsung melakukan pengamanan dan pengaturan lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan panjang,” ujar Kasat Lantas Polres Lumajang, AKP Mohamad Syaikhu saat dikonfirmasi, Minggu (29/12/2024).

Berkat tindakan cepat petugas, arus lalu lintas yang sempat tersendat dapat kembali lancar dalam waktu singkat. Truk tangki yang mengalami masalah pun berhasil dievakuasi ke tempat yang lebih aman.

“Kami mengimbau kepada seluruh pengguna jalan untuk selalu berhati-hati dan memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan prima sebelum melakukan perjalanan,” pesan Syaikhu (Ind/red).

Editor : Redaksi

STKIP PGRI Lumajang

Himatika ALJABAR Sukses Menggelar Mathematics Competition (THETON) 14

Lumajang - Kompetesi Matematika tingkat SMA/MA/SMK se-Tapal Kuda merupakan ajang kompetisi tahunan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Matematika HIMATIKA ALJABAR STKIP PGRI Lumajang. Tujuan diadakan kompetisi Matematika ini selain untuk meningkatkan minat dan prestasi siswa dalam bidang matematika juga untuk mengasah mental dan daya juang siswa. Tahun ini, kompetisi Matematika acara diselenggarakan pada tanggal 25 Februari 2025 di Aula STKIP PGRI Lumajang, dengan diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai sekolah di wilayah Tapal Kuda yang meliputi Banyuwangi, Bondowoso, Jember, Lumajang, Situbondo, probolinggo dan pasuruan.