KONI Segera Musorkab, Ngateman dan Pujo Kandidat Calon Ketua Baru

Penulis : lumajangsatu.com -
KONI Segera Musorkab, Ngateman dan Pujo Kandidat Calon Ketua Baru

Lumajang(lumajangsatu.com) - Usai mengelar rapat anggota KONI Lumajang. KONI segera menggelar Musyawarah Olah Raga Kabupaten (Musorkab) luar biasa untuk memilih ketua definitif.

Hal ini dikarenakan masa jabatan dari plt ketua KONI, Pujo Asmara akan habis dipertengahan bulan Agustus. Bahkna, dari hasil rapat anggota, Musorkab diharapkan digerlar hingga akhir Agustus.

Mengenai siapa yang akan menjadi ketua KONI, desas-desus yang kini beredar dikalangan pelaku dan pembina olah raga ada dua nama yakni Pujo Asmara dan Ngateman, ketua Assosiasi PSSI Lumajang.

Para pengurus cabang olah raga sangat berharap ketua KONI 2015-2020 yang terpilih bisa membawa prestasi bagi Lumajang. Sehingga, Lumajang bisa menjadi kekuatan olah raga di Jawa Timur.

Sekretaris KONI, Budi Satria mengatakan, Musorkab luar biasa memang diminta untuk segera digelar. Bahkna, Kepala Kantor Pemuda Olah Raga sudah meminta ke KONI untuk mengelar Musorkab. "Mengenai mekanisme, akan dibahas lebih lanjut," jelasnya.

Musorkab luar biasa digelar dikarenakan sebelumnya, Plt Ketua KONI, Pujo Asmara mengantikan Budi Santoso yang mengundurkan diri dan memilih untuk mengurus Palang Merah Indonesia Lumajang. Selain itu, Budi juga tercatat sebagai pengurus Parpol Demokrat.(ls/red)

Editor : Redaksi

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.

Pastikan Tak Digunakan Sembarangan

Kapolres Periksa Senjata Api Milik Anggota Polres Lumajang

Lumajang - Propam Polres Lumajang, memeriksa senjata api (senpi) dinas milik personel Polres Lumajang. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Lumajang, diikuti personel pemilik senpi dinas di jajaran polsek dan Polres Lumajang, Rabu (18/12/2024). Tujuannya pemeriksaan senpi jelas, untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan senjata dan menjaga keamanan serta ketertiban.