Musim Hujan, Bupati Ajak Masyarakat Lakukan Penghijauan Tanam Pohon Di Sepanjang Aliran Sungai

Penulis : lumajangsatu.com -
Musim Hujan, Bupati Ajak Masyarakat Lakukan Penghijauan Tanam Pohon Di Sepanjang Aliran Sungai

Lumajang(lumajangsatu.com) - Di Musim penghujan ini, Bupati Lumajang, As'at Malik mengajak masyarakat Lumajang untuk melakukan penghijauan dengan menanam pohon usia lama. Karena penghijau di musim hujan adalah waktu yang tepat.

"Mumpung musim penghujan masyarakat Lumajang sudah waktunya penghijauan," kata As'at Malik ditemui dilobi Pemkab, Jum'at(12/2) siang.

Menurut dia, dengan menanam pohon berarti ikut melestarikan bumi dengan menjaga tanah untuk tetap subur. Selain itu, satu pohon bisa menghasilkan oksigen yang dihirup manusia.

"Menanam pohon adalah ibadah, karena manfaatnya sangat besar sekali," ungkapnya.

Bupati sangat berharap masyarakat menanam pohon dimusim penghujan disejumlah lokasi yang ada sumber mata airnya. Karena pohon mampu menyimpan dan menjaga air.

"Kita bisa mencontoh Hutan Tegir di Desa Jokarto Kecamatan Tempeh yang ada sumber mata airnya, sehingga pertanian disana tercukupi dalam kebutuhan air," jelasnya.

Selain menanam pohon di kanan kiri jalan, Bupati mengajak masyarakt menghijaukan sepanjang aliran sungai. Karena disetiap sungai ada mata airnya.

"Mari kita Hijaukan Lumajang dengan bermilyar pohon, ini untuk anak cucu kita," paparnya.(adv/ls)

 

Editor : Redaksi

Terus Lakukan Sosialisasi

Pemerintah Lumajang Siapkan Akses Bantuan Hukum Warga Kurang Mampu

Lumajang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang mengadakan penyuluhan hukum bagi masyarakat di Desa Banjarwaru dengan tujuan memberikan pemahaman tentang hak-hak hukum bagi warga kurang mampu. Kegiatan tersebut diharapkan dapat menjadi akses awal bagi mereka yang membutuhkan bantuan hukum tetapi seringkali terkendala oleh biaya dan keterbatasan pengetahuan hukum.

Tingkatkan Kesehatan Masyarakat

42 Balita di Desa Wonoayu Lumajang Ikuti Pelayanan Kesehatan di Posyandu

Lumajang - Sebanyak 42 balita dari keluarga yang berada di Dusun Leces, Desa Wonoayu, Kecamatan Ranuyoso, Kabupaten Lumajang, mengikuti kegiatan Posyandu Nusa Cempaka yang digelar pada Jumat (8/11/2024). Kegiatan tersebut dipimpin oleh Bidan Desa Wonoayu, Seftya Riski Suciana, A.Md. Keb., dan mencakup serangkaian layanan kesehatan untuk mendukung tumbuh kembang balita, antara lain imunisasi, penimbangan berat badan, pemberian vitamin, dan makanan tambahan.