Tugu Tangan Terkepal di Stadion Semeru Habiskan Anggaran 50 Juta

Penulis : lumajangsatu.com -
Tugu Tangan Terkepal di Stadion Semeru Habiskan Anggaran 50 Juta

Lumajang (lumajangsatu.com) - Kantor Pemuda dan Olah Raga mengaku senang dengan kritikan di media sosial pada pembangunan tugu tangan terkepal di halaman Stadion Semeru. Hal itu menunjukkan warga Lumajang semakin peduli dengan pembangunan di daerahnya.

"Terima kasih atas kritikannya, kita buat tugu itu sebagai simbol semangat olah raga yang mebara," ujar Agus Triono Kepala Kantor Pemuda dan Olah Raga, Rabu (11/05/2016).

Bentuk tangan yang kekar dan api yang keluar dari genggaman ingin menggambarkan semangat yang sangat membara. Saat ini, pembuatan tugu tersebut belum sempurna karena belum dipercantik dengan ornamen pendukung.

"Rencananya kita buat kolam dibawahnya dengan air mancur yang bisa bergerak-gerak," jelasny.

Untuk anggaran pembuatan tangan tekepal menghabiskaan dana 50 juta dengan penggarap dari lokal bernama Agus mantan KIM dari Kunir. Tahun berikutnya, akan dianggarkan sekitar 50 juta lagi untuk lebih mempercantik keberadaan tugu tangan tekepal sebgai simbol semangat olah raga.

"Yang mengerjakan adalah putra daerah ykani mas Agus daia KIM dari Kecamatan Kunir," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Tag
Agar Berikan Kenyaman Bagi Pengunjung

Konflik Pengelolaan Wisata, Pemkab Lumajang Tutup Operasional Grojogan Sewu Pronojiwo Lumajang

Lumajang - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lumajang, Jawa Timur mengumumkan penutupan sementara untuk destinasi wisata alam Grojogan Sewu. Sedangkan wisata Tumpak Sewu dalam pendampingan Pemerintah Daerah Kabupaten Lumajang, melalui Surat Nomor 500.13/SD/427.12/2025. Langkah ini diambil sebagai upaya menciptakan keamanan, ketertiban, serta meningkatkan pengelolaan pariwisata yang lebih baik dan berkelanjutan di Lumajang.