Demam Panggung, PSIL U-17 Kalah Tipis dari Arema 3-4 di Hadapan The Bless

Penulis : lumajangsatu.com -
Demam Panggung, PSIL U-17 Kalah Tipis dari Arema 3-4 di Hadapan The Bless

Lumajang(lumajangsatu.com) - Demam panggung, PSIL U-17 harus mengakui kehebatan dari Arema U-17 tahun saat berlaga di Stadion Semeru, Kamis(02/6) sore. The Bless Mania awalnya sangat bangga saat PSIL mampu unggul 2-0 diawal menit babak pertama, kemudian Arema mampu membalikan keadaanya menjadi sekor 3-4.

Laskar Wirabhumi Muda yang mampu memberikan perlawan sengit, sempat memberikan harapan baru bagi supporter The Bless Mania. Sayang, PSIL Muda yang tak sabar untuk menyerang dan mencetak gol lebih banyak, Arema mampu mengembalikan skor 3-4.

"Anak-anak nervous, apalagi iklim di dalam stadion seperti kompetisi," ujar Atim, pelatih PSIL.

Dia mengaku anak asuhnya baru kali ini bermain dihadapan pendukungnya dan supporter lawan seperti Aremania. "Saya minta keanak-anak untuk melupakan kekalahan hari ini," jelasnya.

Kapten PSIL, Rafi mengaku tak bisa mengendali emosinya saat bermain dihadapan The Bless Mania. "Jujur, saya binggung dan takut kalah aja, apalagi main di hadapan pendukung sendiri," terang pemain asal Rajawali Jatiroto itu.(ls/red)

Editor : Redaksi

Kerangka kisaran tahunan

Heboh, Penemuan Kerangka Manusia di Lahan Tebu Lumajang

Lumajang, (Lumajangsatu) - Penemuan kerangka manusia di area perkebunan tebu milik PG Jatiroto menggemparkan warga Desa Banyuputih, Kecamatan Jatiroto. Penemuan ini dilaporkan pertama kali oleh seorang petani yang tengah bekerja di lahan tersebut pada Rabu, (30/10/2024) Kapolsek Jatiroto, AKP Agus Sugiharto, saat dikonfirmasi membenarkan adanya penemuan tersebut.