Alun-alun Lumajang Mulai Dibangun, Semoga Tambah Cantik dan Menarik

Penulis : lumajangsatu.com -
Alun-alun Lumajang Mulai Dibangun, Semoga Tambah Cantik dan Menarik

Lumajang (lumajangsatu.com) - Alun-alun Kabupaten Lumajang akan segera dibangun untuk dipercantik. Tak tanggung tanggung, perbaikan Alun-alun menlan dana 7 miliar lebih. Saat ini, proses pembanguan Alun-alun sedang dilakukan oleh pihak rekanan dari Surabaya.

"Dalam dokument kontrak Alun-alun akan diperbaiki selama 115 hari oleh rekanan," ujar Masudi, Sekda Lumajang, Sabtu (03/09/2016).

Alun-alun ditambah fungsinya, yakni edukasi, hiburan dan kegiatan resmi seperti peringatan 17 Agustusan. Pagar Alun-alun akan dibongkar dan trotoar akan dipelebar sekitar 5-6 meter. Sedangkan lapangan tenis akan dirubah menjadi arena publik untuk kegiatan komunitas.

"Nanti pagar akan dibongkar dan trotoar akan diperlebar sekitar 5-6 meter. Lapangan tenis akan dirubah jadi arena publik bagi kegiatan komunitas," jelasnya.

Alun-alun Lumajang yang baru tetap steril dari kegiatan ekonomi atau tidak boleh ada pedagang kaki lima. "Area Aun-alun tetap tidak boleh dijadikan berjualan makanan dan lainnya," pungkasnya.

Fauzi, salah seorang warga Lumajang meminta agar papan rekanan dipasang, sehingga warga tahu siapa pemegang proyek dan anggran yang digunakan. Fauzi juga beharap nasib Alun-alun tidak seperti Adipura dan taman air mancur ditengah Alun-alun.

"Alun-alun adalah muka Lumajang, jangan sampai setelah diperbaiki dengan menelan anggran miliaran rupiah malah lebih jelek dari sebelumnya," pintanya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Bertempat di Panti PKK

Pengurus PWI Lumajang Periode 2024-2027 Resmi Dilantik

Lumajang - Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Lumajang periode 2024-2027 resmi dilantik. Pelantikan dilakukan oleh Wakil Ketua Bidang Organisasi PWI Provinsi Jawa Timur Machmud Suhermono. Pelantikan digelar di Panti PKK Lumajang  dihadiri oleh Pj. Bupati Lumajang Indah Wahyuni, Forkopimda, OPD, organisasi kepemudaan, akademisi dan para undangan lainnya, Jumat (15/11/2024).