Woow..! 500 Seniman Akan Meriahkan Festival Baleganjur di Pura Mandara Giri Semeru

Penulis : lumajangsatu.com -
Woow..! 500 Seniman Akan Meriahkan Festival Baleganjur di Pura Mandara Giri Semeru

Lumajang (lumajangsatu.com) - Pemkab Lumajang terus menjalin kerjasama dibidang seni dan budaya. Tanggal 2 Oktober 2016 hari Minggu, akan digelar Festival Baleganjur di Pura Mandara Giri Semeru Agung Senduro.

"Ini adalah bentuk bahwa Lumajang dan Bali terus menjalin kerjasama dibidang seni dan budaya," ujar Zainul Arifin, staf di Dinas Kebudyaan dan Pariwisata Kabupaten Lumajang, Rabu (28/09/2016).

Acara Festival Baleganjur akan dihadiri oleh sekitar 500 seniman dari Bali dan Lumajang serta beberapa Kabupaten lain. Bupati A'at Malik dan Raja Ubud Bali juga direncanakan hadir dalam kegiatan tersebut.

"Raja Ubud Bali akan hadir dalam acara Festival Baleganjur dan juga Bupati Lumajang," jelasnya.

Festival terbuka untuk masyarakat umum tanpa dipungut biaya atau gratis. Kegiatan dimulai jam 13.00 wib hingga selssai di Pura Mandara Giri Semeru Agung Senduro-Lumajang.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Polisi Himbau Selalu Berhati-hati

Kecelakaan Beruntun di Sukosari Lumajang Melibatkan Truk dan Bus Madjoe Berlian

Lumajang - Kecelakaan beruntun terjadi di jalan Raya Desa Sukosari Kecamatan Jatiroto Kabupaten Lumajang, Kamis (24/10/2024). Dalam video yang beredar luas, kecelakaan melibatkan sejumlah kendaraan bus dan truk. Bahkan, satu truk sampai terguling keluar dari bahu jalan. Video yang beredar juga memperlihatkan satu korban meninggal ditempat dengan tubuh hancur akibat tergencet body truk.