Polres Lumajang Buka Posko Pengaduan Korban Kanjeng Dimas Taat Pribadi

Penulis : lumajangsatu.com -
Polres Lumajang Buka Posko Pengaduan Korban Kanjeng Dimas Taat Pribadi

Lumajang (lumajangsatu.com) - Polres Lumajang membuka posko pengaduan jika ada korban penipuan dari Kanjeng Dimas Taat Pribadi. Posko pengaduan dibuka sejak hari Rabu, namun hingga kini belum ada satu orang yang melapor.

Informasinya, di Lumajang juga banyak yang menjadi korban penipuan dengan modus penggandaan uang. Namun, tidak satupun warga yang merasa dirugikan melapor kepada polisi. "Belum ada yang lapor, meski infonya katanya banyak yang jadi korban," ujar Iptu Sarjito, KBO Reskrim Polres Lumajang, Kamis (06/10/2016).

Polisi meminta kepada warga yang merasa tertipu oleh Kanjeng Dimas segera diminta untuk melapor. Jika korban merasa malu, maka polisi akan menjamin identitasnya akan dirahasikan dan hanya digunkan untuk kepetingan penyidikan.

"Kami minta warga melapor jika merasa jadi korabn Kanjeng Dimas, kita akan rahasikan identitas korban jika merasa malu," jelasnya.

Polres Lumajang hanya membuka posko saja, jika nanti ada yang melapor maka akan dikordinasikan dengan tim dari Polda Jatim. "Kalau nanti ada yang lapor, maka kita akan koordinasikan dengan tim Polda Jatim," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

STKIP PGRI Lumajang

Himatika ALJABAR Sukses Menggelar Mathematics Competition (THETON) 14

Lumajang - Kompetesi Matematika tingkat SMA/MA/SMK se-Tapal Kuda merupakan ajang kompetisi tahunan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Matematika HIMATIKA ALJABAR STKIP PGRI Lumajang. Tujuan diadakan kompetisi Matematika ini selain untuk meningkatkan minat dan prestasi siswa dalam bidang matematika juga untuk mengasah mental dan daya juang siswa. Tahun ini, kompetisi Matematika acara diselenggarakan pada tanggal 25 Februari 2025 di Aula STKIP PGRI Lumajang, dengan diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai sekolah di wilayah Tapal Kuda yang meliputi Banyuwangi, Bondowoso, Jember, Lumajang, Situbondo, probolinggo dan pasuruan.