Kerangka Tim PSIL Hajar Rajawali 4-0

Penulis : lumajangsatu.com -
Kerangka Tim PSIL Hajar Rajawali 4-0

Lumajang (lumajangsatu.com) - Kerangka Tim PSIL Lumajang mampu menaklukan Rajawali FC dengan skor 4-0 di Stadion Semeru, Sabtu(25/2) sore. Ledakan kerangka Tim Laskar Wirabhumi sudah mampu memukau dihadapan insan sepak bola di Kaki Gunung Semeru ini.

PSIL yang akan segera berlaga di Liga Nusantara mampu tampil impresif dan selalu menekan tim Pabrik Gula. Meski Rajawali diperkuat mantan pemain PSIL, Giri dan Mustaibillah, tak mampu mengoyak jala arek-arek Bledug Semeru.

"Bagus sekali, anak-anak mampu menunjukan kemampuan terbaiknya," jelas Arif Trisandi pelatih PSIL.

Menurut dia, uji coba ini sebagai langkah untuk mengetahui pemain hasil seleksi. Karena, persiapan tim harus sudah matang sekitar 50 persen sebelum dilatih baik fisik dan skill.

"Tadi banyak pemain yang menunjukan kemampuan terbaiknya, meski dalam hal fisik tidak bisa dibohongi," terangnya. (ls/red)

 

Editor : Redaksi

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.

Pastikan Tak Digunakan Sembarangan

Kapolres Periksa Senjata Api Milik Anggota Polres Lumajang

Lumajang - Propam Polres Lumajang, memeriksa senjata api (senpi) dinas milik personel Polres Lumajang. Kegiatan yang dilaksanakan di halaman Mapolres Lumajang, diikuti personel pemilik senpi dinas di jajaran polsek dan Polres Lumajang, Rabu (18/12/2024). Tujuannya pemeriksaan senpi jelas, untuk mencegah terjadinya penyalahgunaan senjata dan menjaga keamanan serta ketertiban.