Gerebek Arena Judi, Bandar Judi Dadu Berhasil Dibekuk

Penulis : lumajangsatu.com -
Gerebek Arena Judi, Bandar Judi Dadu Berhasil Dibekuk

Lumajang(lumajangsatu.com) - Jajaran kepolisian sektor Ranuyoso Lumajang menggrebek arena judi dadu di belakang rumah Desa Ranuyoso Kecamatan Ranuyoso Lumajang, seorang warga Desa Wonoayu, Suyadi (51)  yang berperan sebagai bandar judi pun diamankan petugas. Namun sayangnya, polisi tak berhasil  menangkap para pemain yang diduga ada oknum PNS di Lingkungan Pemkab Lumajang, Rabu (08/03/17).

Kita tahan bandarnya mas, kalau informasi ada oknum PNS itu tidak benar, karena saat digrebek mereka berhamburan melarikan diri, ungkap AKP Sutiyo, Kapolsek Ranuyoso Lumajang saat dikonfirmasi via telfon oleh lumajangsatu.com.

Penggrebekan itu bermula saat petugas tengah melakukan patroli rutin, saat mendapat informasi dari masyarakat petugaspun langsung melakukan penggrebekan di belakang rumah warga yang dijadikan tempat bermain.

Sebenarnya tersangka ini pindah-pindah mas tempatnya, saat kita mendapat informasi itu kita pun langsung sigap menggrebek permainan haram ini, tambahnya.

Dari tangan tersangka, polisi berhasil menyita seperangkat alat judi jenis dadu, dan uang tunai sebesar Rp. 334.000,-. Sementara sang Bandar harus mendekam disel tahanan mapolsek Ranuyoso untuk mempertanggung jawabkan perbuatannya. (Mad/red)

Editor : Redaksi

Opini

Euthanasia dan Perawatan Paliatif, Dilema Etik Antara Hak Hidup dan Hak Untuk Mengakhiri Penderitaan

Lumajang - Saat ini dunia ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat dan sudah sangat maju khusus pada bidang kesehatan. Dengan adanya kemajuan tersebut segala hal akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan, seperti dalam hal mendiagnosis penyakit dan menentukan kemungkinan waktu kematian seseorang dengan tingkat akurasi tinggi dan hal tersebut dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah dan logis. Bahkan para dokter kini pun juga dapat memberikan bantuan dalam mengakhiri kehidupan pasien  dengan kondisi medis yang memiliki tingkat kesembuhan relatif rendah atau dalam kondisi penyakit terminal. Proses ini dikenal dengan istilah Euthanasia (Fahrezi & Michael, 2024).

Dibuat Dari Bambu Muda

Jadi Warisan Budaya Tak Benda Indonesia, Krecek Bung Kuliner Asli Lumajang Bertekstur Daging Empuk

Lumajang - Kabupaten Lumajang, Jawa Timur kembali menorehkan kebanggaan di kancah nasional. Salah satu kuliner tradisional khasnya, Krecek Rebung, resmi ditetapkan sebagai Warisan Budaya Takbenda Indonesia oleh Menteri Kebudayaan Republik Indonesia pada 16 November 2024. Pengakuan ini menjadi bukti keunikan dan kekayaan budaya lokal Lumajang yang terus dilestarikan.