Berdalih Biayai Istri Hamil, Residivis Asal Selok Awar-awar Membegal

Penulis : lumajangsatu.com -
Berdalih Biayai Istri Hamil, Residivis Asal Selok Awar-awar Membegal

Lumajang (lumajangsatu.com) - Tim Nenggala Polres Lumajang berhasil meringkus dua begal. Salon Andoni (25) warga Krajan II Desa Selok Awa-awar dan Anang Hariyanto Gondoruso Kecamatan Pasirian sudah meringkuk ditahanan.

Salah satu pelaku, Salon Andoni mengaku membegal untuk membiayai istrinya yang akan melahirkan. Namun, bukan malah bisa melihat anaknya lahir, Salon terancam mendekam lama di balik jeruji besi karena ternyata pelaku merupakan residivis.

"Untuk membiayai istri yang akan melahirkan pak," ujar Salon Andoni saat ditanya polisi, Jum'at (17/03/2017).

AKP Tinton Yuda Riambodo SIK, Kasatresrkim Polres Lumajang menyatakan rekam jejak dari Salon sudah 4 kali masuk penjara. Ada kasus curat, curas hingga tertangkap membawa senjata tajam.

"Salah satu pelaku ini adalah residivis empat kali, dengan beberapa kasus seperti curat, curas dan sajam," terang Tinton.

Dari hasil pengembangan dari penangkapan, pelaku telah melakukan aksi di Panggung Lombok dan Selok Awar-awar. Terkahir kemudian tertangkap, melakukan aksi begal di Dusun Sumberduren Desa Penanggal Kecamatan candipuro (14/03) jam 14.30.

"Yang terkahir dan tertangkap karena dibacok oleh paman korban di Penanggal," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

STKIP PGRI Lumajang

Himatika ALJABAR Sukses Menggelar Mathematics Competition (THETON) 14

Lumajang - Kompetesi Matematika tingkat SMA/MA/SMK se-Tapal Kuda merupakan ajang kompetisi tahunan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Matematika HIMATIKA ALJABAR STKIP PGRI Lumajang. Tujuan diadakan kompetisi Matematika ini selain untuk meningkatkan minat dan prestasi siswa dalam bidang matematika juga untuk mengasah mental dan daya juang siswa. Tahun ini, kompetisi Matematika acara diselenggarakan pada tanggal 25 Februari 2025 di Aula STKIP PGRI Lumajang, dengan diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai sekolah di wilayah Tapal Kuda yang meliputi Banyuwangi, Bondowoso, Jember, Lumajang, Situbondo, probolinggo dan pasuruan.