Isu Penculikan Anak, Kapolres Lumajang Minta Warga Tenang dan Tak Terprovokasi

Penulis : lumajangsatu.com -
Isu Penculikan Anak, Kapolres Lumajang Minta Warga Tenang dan Tak Terprovokasi

Lumajang (lumajangsatu.com) - Isu penculikan anak yang ramai di media sosial, Kapolres Lumajang meminta masyarkat untuk tenang. Hingga kini, belum ada keterangan resmi yang Humas Polri soal aksi penculikan anak yang ramai dimedia sosial.

"Di Lumajang tidak ada penculikan anak dan belum ada keterangan resmi dari Humas Polri kepada kami soal penculikan anak tersebut. Masyarakat kami minta untuk tenang dan tidak terprovokasi," ujar AKBP Raydian Kokrosono SIK, Kapolres Lumajang, Selasa (21/03/2017).

Warga juga diminta tidak main hakim sendiri jika ada orang yang mencurigakan. Warga diminta melapor kepada polisi jika melihat gelagat orang tidak dikenal dan mencurigakan.

"Jika ada orang bergelagat mencurigakan, jangan main hakim sendiri. Laporkan kepada kami, polisi pasti akan ambil tindakan," jelasnya.

Kapolres juga menghimbau kepada orang tua untuk mengawasi putra-putrinya. Jangan sampai dibiarkan bermain sendiri dan lepas dari pantauan orang tua.

"Kami minta orang tua juga selalu waspada dan memantau dan mengawasi putra putrinya, bermain dimana dan dengan siapa saja," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Koordinasi Lintas Sektor

DPRD Lumajang Gerak Cepat Cari Solusi Atasi Tanggul Penahan Banjir Hampir Jebol di Sumberwuluh

Lumajang - Ketua DPRD Kabupaten Lumajang, Hj. Oktafiani, S.H., M.H. menginstruksikan Pimpinan Komisi B untuk berkoordinasi dengan PSDA Provinsi Jawa Timur, Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang, serta perangkat daerah terkait dan tokoh masyarakat setempat untuk membahas solusi terbaik bagi tanggul yang hampir jebol di Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro. Sebab, tanggul penahan banjir itu jika jebol sangat membahayakan bagi masyarakat Sumberwuluh dan sekitarnya.