Sekda Lumajang Resmikan Kancapem Bank BTN

Penulis : lumajangsatu.com -
Sekda Lumajang Resmikan Kancapem Bank BTN
Sekda Lumajang saat meresmikan kantor cabang BTN

Lumajang (lumajangsatu.com) - Sekretaris Daerah Kabupaten Lumajang, Drs. Gawat Sudarmanto meresmikan Kantor Cabang Pembantu Lumajang Bank BTN, di Jln. Panglima Sudirman Lumajang,(16/01). Sekda menyampaikan bahwa dengan dibukanya Kantor Cabang Pembantu (Kancapem) Bank BTN di Lumajang merupakan wujud keberhasilan dan kebanggaan, khususnya bagi warga Lumajang.

Di sisi lain, Sekda menuturkan bahwa Bank BTN ini merupakan salah satu bank Umum Pemerintah yang sudah resmi diakui ada di Lumajang. Hadirnya Bank BTN, ditunggu paparan mengenai kerjasama transaksi non tunai.

Sekda menyampaikan harapannya, bahwa dengan adanya Bank BTN ini bisa dan mampu bermitra baik dengan Pemkab Lumajang. Tak hanya itu, Sekda juga menaruh harapan besar untuk dapat bergotong royong seiring dan selaras, untuk bersama-sama menyejahterakan masyarakat Lumajang.

Consumer and Commersial Funding Regional Head, Dewi Utari, menyampaikan bahwa di Jember memiliki 3 outlet bank dan 1 outlet pembantu di Lumajang. Ia menjelaskan bahwa Bank BTN tidak hanya untuk KPR saja, namun juga bisa untuk kredit, investasi, dan masih banyak lagi produk-produk yang ditawarkan.

Ia berharap Kancapem di Lumajang ini bisa memenuhi kebutuhan masyarakat Lumajang, bahkan diharapkan bisa meningkatkan perekonomian dan taraf hidup masyarakat di Lumajang.(Red)

Editor : Redaksi

Lumajang Maju dan Makmur

Bak Lautan Manusia di Lapangan Jokarto Lumajang Sholawat Doa Bersama Cak dan Ning

Lumajang - Dalam rangka membangun kedamaian dan persatuan di wilayah Lumajang, relawan paslon 01 (Cak Thoriq – Ning Fika) bersama Gus Hafidzul Ahkam dari Probolinggo dan jamaah Riyadhul Jannah Lumajang mengadakan acara Sholawat & Do’a Bersama. Acara ini berlangsung di Lapangan Desa Jokarto Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang Kamis, (21/11/2024) malam.

Opini

Euthanasia dan Perawatan Paliatif, Dilema Etik Antara Hak Hidup dan Hak Untuk Mengakhiri Penderitaan

Lumajang - Saat ini dunia ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang pesat dan sudah sangat maju khusus pada bidang kesehatan. Dengan adanya kemajuan tersebut segala hal akan menjadi lebih mudah untuk dilakukan, seperti dalam hal mendiagnosis penyakit dan menentukan kemungkinan waktu kematian seseorang dengan tingkat akurasi tinggi dan hal tersebut dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah dan logis. Bahkan para dokter kini pun juga dapat memberikan bantuan dalam mengakhiri kehidupan pasien  dengan kondisi medis yang memiliki tingkat kesembuhan relatif rendah atau dalam kondisi penyakit terminal. Proses ini dikenal dengan istilah Euthanasia (Fahrezi & Michael, 2024).