Sosialisasi Pilgub, Relawan Mbak Puti Lumajang Bagi-bagi Takjil

Penulis : lumajangsatu.com -
Sosialisasi Pilgub, Relawan Mbak Puti Lumajang Bagi-bagi Takjil
Sejumlah relawan Mbak Puti Lumajang sedang bagi-bagi takjil

Lumajang (lumajangsatu.com) - Tim Relawan Mbak Puti, Calon Gubernur pasangan Gus Ipul-Mbak Puti menggelar bagi-bagi takjil. Kegiatan itu bagian dari sosialisasi Pigub Jatim tanggal 27 Juni 2018 dan terus mengenalkan pasangan Gus Ipul-Mbak Puti nomor urut 2.

Moch. Subhan Abdillah, Koordintor Relawan Mbak Puti menyatakan, bagi-bagi takjil bagin dari mengajak warga untuk datang ke TPS tanggal 27 Juni 2018. Brosur program pasangan Gus Ipul-Mbak Puti juga diberikan kepada pengguna jalan yang melintas.

"Ini bagin dari upaya kita untuk mengajak warga Lumajang datang ke TPS dan memilih calon yang kita usung, yakni Gus Ipul-Mbak Puti nomor urut 2," terang  ketua PAC Kota PDI Perjuangan itu, Jum'at (25/05/2018).

Bagi-bagi takjil akan terus berlanjut dan tempat berbeda-beda sesuai hasil koordinasi dengan para relawan di setiap Kecamatan. Untuk hari Minggu (26/05) bagi-bagi takjil akan dilakukan di alun-alun timur dengan penampilan musik dan sejumlah kuis dan hadiah bagi pengunjung.

"Bagi-bagi takjil ini akan terus berlanjut, besok hari Minggu relawan Mbak Puti akan bagi-bagi takjil di Alun-alun Lumajang sebelah timur. Ada penampilan musik dan hadiah bagi pengunjung," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi