Pemkab Lumajang

Cak Thoriq Ingin Jadikan Lumajang Kabupaten Barokah

Penulis : lumajangsatu.com -
Cak Thoriq Ingin Jadikan Lumajang Kabupaten Barokah
H. Thoriqul Haq, M.ML, Bupati Lumajang

Lumajang (lumajangsatu.com) - H. Thoriqul Haq, M.ML, Bupati Lumajang akan selalu meminta masukan dari para ulama. Koordinasi dengan pimpinan daerah akan disolidkan agar kamtibmas di Lumajang bisa terwujud dengan cepat.

Saat menghadiri acara silaturrahim tokoh masyarakat di Polres Lumajang pria yang akrab disapa cak Thoriq akan selalu meminta masukan para kyai. Cak Thoriq ingin menciptakan Lumajang daerah yang barokah.
thoriqul haqthoriqul haq
"Saya akan selalu terbuka dan berharap masukan dari para kyai agar Lumajang menjadi daerah yang barokah," jelas cak Thoriq, Jum'at (19/10/2018).

Setiap hari Jum'at, cak Thoriq mengaku selalu berpindah-pindah melaksanakan sholat Jum'at. Usai sholat, cak Thoriq berbincang dengan masyarakat untuk mengetahui persoalan mendasar yang dihadapi oleh warga Lumajang.

"Saya setiap Jum'at selalu berpindah-pindah melaksanakan sholat Jum'at. Saya ingin mendegar langsung keluhan dan masukan warga Lumajang kepada saya dan pemerintah Lumajang," tuturnya.

Cak Thoriq kembali meminta do'a kepada para kyai agar dirinya selalu istiqomah dalam mengawal dan memperjuangkan kepentingan rakyat Lumajang. "Saya minta do'anya para kyai agar saya tetap istiqomah dalam menjalakan roda pemerintahan yang baik dan benar," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Antisipasi Pecah Kericuhan

Ketua DPRD Hadiri Latihan Lapangan Pengamanan Konflik Sosial Pilkada Lumajang

Lumajang - Ketua DPRD Hj. Oktafiani, S.H., M.H hadir pada Latihan Lapangan Pengamanan Konflik Sosial Korem Triwulan IV TA 2024 di Kabupaten Lumajang. Komandan Resimen Induk Kodam V/Brawijaya, Kolonel Inf Mukhamad Albar menekankan pentingnya sinergisitas antara TNI dan pemerintah serta stakeholder terkait dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama masa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.