Perempuanpun Tak Ketinggalan Terlibat

Satgas Keamanan Desa Lumajang Disupport Lewat APBD dan APBDes

Penulis : lumajangsatu.com -
Satgas Keamanan Desa Lumajang Disupport Lewat APBD dan APBDes
Bupati dan Kapolres saat berdialog dengan Satgas Keamanan Desa Perempuan.

Lumajang (lumajangsatu.com) - Sejumlah 5.940 Satuan Keamanan Desa siap mengamankan pelaksanaan Pemilihan Umum ( Pemilu) 2019. Pemerintah Lumajang mensuport penuh Satgas yang ada mampu menjaga kamtibmas dan pesta demokrasi.

"Kita suport penuh Satgas keamanan Desa, untuk memberikan jaminan terhadap keamanan masyarakat. Kita juga suport penuh kebutuhan dan perlengkapan Satgas keamanan Desa dari APBD maupun APBDes," ujar Bupati Lumajang, Thoriqul Haq, usai melaksanakan Apel gelar Pasukan Satgas keamanan Desa, di Alun - alun Lumajang, Selasa (16/04/19)..

Masih kata Cak Thoriq,  Pemerintah, TNI maupun Polri akan siap turun di Desa-desa, bersama - sama ikut menciptakan keamanan Desa. Hal tersebut merupakan bentuk partisipasi Pemerintah, TNI maupun Polri dalam menciptakan keaamanann. dan kondusifitas yang ada di Kab. Lumajang

"Kami akan menunjukan kepada Satgas keamanan desa, bahwa kita berkeinginan bersama, berkeringat bersama untuk menjaga keamanan Desa," pungkasnya.

Ia berharap, Pemerintah Kabupaten, TNI, Polri maupun Satgas dapat saling berkerjasama untuk menciptakan Kab. Lumajang aman dan Kondusif.Bupati ingin, Satgas keamanan Desa berperan aktif terhadap pelaksanaan Pemilu 2019 yang berlangsung Rabu (17/04/2019).

Sementara itu, Kapolres Lumajang, AKBP. DR. Muhammad Arsal Sahban., mengungkapkan, bahwa, dengan adanya Pemilu yang akan berlangsung besok (17/4/19) Polres Lumajang akan melibatkan Satgas keamanan Desa untuk bekerjasama membantu pengamanan selama kegiatan pemilu berlangsung. Hal ini bertujuan, supaya pelaksanaan Pemilu di setiap Desa berjalan aman dan kondusif.

"Kita harapkan peran mereka saat ini, utamanya ada beberapa peran Satgas, yaitu menjaga keamanan desa, mendisain keamanan Desa, membantu menyelesaikan permasalahan Kamtibmas, sekaligus membantu pengamanan Pemilu 2019,"katanya.

Kapolres mengatakan, bahwa, total (Satgas) keamanan desa sebanyak 5.940 orang itu, berasal dari 198 Desa yang ada di Kab. Lumajang. Satgas harus sigap mengamankan Pemilu 2019 sesuai tempat tugasnya masing-masing. (hms/ls/red)

Editor : Redaksi

Diperkirakan Sudah 91,80 Persen

Dam Boreng Hampir Rampung, Air Akan Aliri Ratusan Hektar Persawahan di Lumajang

Lumajang - Pemerintah melalui Dinas Pekerjaan Umum Sumber Daya Air (PU SDA) Provinsi Jawa Timur terus mempercepat proses pembangunan Dam Boreng. "Secara keseluruhan kegiatan dari rencana kumulatif 91,80 persen realisasi sampai dengan 15 Desember 2024 86,12% jadi ada keterlambatan sekitar 5%," ungkap Annas Wibowo PPK Pekerjaan Rehabilitasi Dam Boreng dari Dinas PU SDA Prov. Jatim saat dikonfirmasi, Kamis (19/12/2024).

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.