Wisata Lumajang.

Ranu Bedali Tawarkan Spot Selfi Menarik dan Kece

Penulis : lumajangsatu.com -
Ranu Bedali Tawarkan Spot Selfi Menarik dan Kece
Pengunjung meikmati spot selfi (Foto by: Anny Dwi Primasari)

Lumajang (Lumajangsatu.com)- Wisata Ranu Bedali di Desa Ranu Bedali Kecamata Ranoyuso terus berbenah. Untuk kenyamanan pengunjung, pengelola membangun gazebo dan tempat selfie dipinggir tebing yang menjorok ke danau agar lebih indah hasil fotonya.

Ternyata tempat ini termasuk spot yang digunakan untuk berburu selfi oleh pengunjung. Di sini wisatawan dapat merasakan suasana alam yang asri dengan pepohonan hijau dan bahkan kabut tipis. Spot instagenik layaknya rumah pohon juga disajikan agar wisatawan dapat berlama-lama di sini.

"Rata-rata semua orang berebut foto dibangunan yang baru itu, ada juga gazebo dibawah" ujar Risti salah satu pengelola wisata.

Beberapa spot foto itu antara lain adalah tulisan I Love You yang pas digunakan untuk tempat berfoto bersama pasangan. Dengan latar belakang ranu yang memesona, hasil foto tentunya menjadi kenang-kenangan travelling bersama pasangan yang berkesan.

"Rugi kalau tidak berkunjung kesini, soalnya wisata ini terus memberi spot yang terbaru". Ujar Rida salah satu pengunjung.(Ind/red)

Editor : Redaksi

Hikmah Kehidupan

Urgensi Ridho Terhadap Takdir Allah: Kunci Keimanan dan Ketenangan

Lumajang - Dalam perjalanan hidup, manusia tidak pernah lepas dari dua hal: nikmat dan ujian. Keduanya datang silih berganti sebagai bentuk kasih sayang Allah kepada hamba-Nya. Namun, bagaimana seorang hamba merespon keduanya sering kali menjadi ukuran keimanan yang sejati. Di sinilah konsep ridho terhadap takdir Allah menjadi kunci utama, yang tidak hanya menenangkan hati tetapi juga mendekatkan diri kepada Sang Pencipta.

Dapat Banyak Penghargaan

Harjalu 769, Pemerintah Pamer Sederet Prestasi Lumajang di Kancah Nasional

Lumajang - Kabupaten Lumajang, Jawa Timur berhasil meraih banyak sekali ragam penghargaan baik di tingkat regional maupun nasional selama tahun 2024. Deretan penghargaan, diumumkan dengan penuh kegembiraan dan rasa syukur oleh Penjabat Bupati Lumajang, Indah Wahyuni dalam prosesi Hari Jadi Kabupaten Lumajang (Harjalu) ke-769 , di Alun-alun Lumajang, Minggu (15/12/2024).