Awas Kejahatan Sekitar Kita

Tim Cobra dan Kodim 0821 Patroli Senja Antisipasi Penjahat Beraksi Sore Hari

Penulis : lumajangsatu.com -
Tim Cobra dan Kodim 0821 Patroli Senja Antisipasi Penjahat Beraksi Sore Hari
Kapolres Lumajang, AKBP Arsal Sahban dan Dandim 0821, Letkol Inf Achmad Fauzi melakukan patroli senja.

Lumajang (lumajangsatu.com) - Untuk menekan aksi kejahatan di bulan puasa. Tim Cobra Polres dan Kodim 0821 Lumajang akan rutin melakukan patroli senja ke sejumlah kawasan rawan kejahatan. Hal ini untuk memberikan rasan aman dan nyaman bagi umat muslim melaksananan ibadah ramadan.

Kapolres Lumajang AKBP Arsal Sahban mengatakan, pihaknya  ingin memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga Lumajang khususnya pada bulan Ramadhan ini. Dari data kepolisian tahun kemarin, kasus terjadinya kehilangan sepeda motor di sore hari hingga menjelang sholat Terawih selama bulan ramadhan cukup tinggi.

"Maka dari itu, Saya menggerakkan anggota agar sering melaksanakan patroli di sore hari serta menjaga di titik-titik rawan pada saat warga melaksanakan buka puasa. Saya yakin dengan patroli seperti ini, para pelaku pencurian serta begal pun akan berfikir dua kali jika ingin melakukan aksinya di wilayah Lumajang," ujar Arsal, pria lulusan Akademi Kepolisian tahun 1998l.

Lebih lanjut dia,  Tim Cobra juga akan terus melaksanakan patrol preventif di malam hari. Meskipun jumlai terbatas, namun semangat kami untuk masyarakat tak terbatas.

"Saya berjanji akan terus bekerja maksimal agar masyarakat benar-benar merasa nyaman selama bulan suci ramadhan ini," tegas Arsal.

 Dandim 0821 Lumajang, Letkol Inf Achmad Fauzi mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bukti nyata sinergitas antara TNI dan Polri. Kita dilahirkan dari ibu pertiwi yang sama, dari keringat para pahlawan yang sama.

"Inilah wujud nyata sinergitas TNI-Polri di wilayah Lumajang, dimana kami akan terus bersama sama menjaga seluruh rakyat Lumajang dari berbagai macam aksi kriminalitas," ungkapnya. (ls/red)

Editor : Redaksi

Diperkirakan Sudah 91,80 Persen

Dam Boreng Hampir Rampung, Air Akan Aliri Ratusan Hektar Persawahan di Lumajang

Lumajang - Pemerintah melalui Dinas Pekerjaan Umum Sumber Daya Air (PU SDA) Provinsi Jawa Timur terus mempercepat proses pembangunan Dam Boreng. "Secara keseluruhan kegiatan dari rencana kumulatif 91,80 persen realisasi sampai dengan 15 Desember 2024 86,12% jadi ada keterlambatan sekitar 5%," ungkap Annas Wibowo PPK Pekerjaan Rehabilitasi Dam Boreng dari Dinas PU SDA Prov. Jatim saat dikonfirmasi, Kamis (19/12/2024).

Berbagai lomba

Menyala: STKIP PGRI Lumajang Sukses Gelar Dies Natalis Ke-39

Lumajang - Kampus STKIP PGRI LUMAJANG dalam rangka merayakan Dies Natalis yang ke-39, STKIP PGRI Lumajang juga menyelenggarakan berbagai kegiatan yang salah satunya adalah rangkaian perlombaan yang di ikuti oleh Mahasiswa STKIP PGRI Lumajang, selain itu juga ada salah satu lomba yang di ikuti oleh peserta SMA, SMK, MA sederajat. Ketua panitia Bapak Moch. Fauzi, S.Pd., M.Pd. mengungkap kan bahwa "Dies Natalis ke-39 tahun 2024 ini di konsep menjadi 2 (dua skema kegiatan/perlombaan) yakni skema kegiatan Internal dan Eksternal. Skema kegiatan Internal meliputi 1) Lomba Bazar 2) Lomba Jingle Dance 3) Lomba Memasak 4) Fashion Show 5) Duta Kampus.