Pendidikan Dan Kesehatan

Belajar Kreatif, Kader PMII Lumajang Jual Kaos Berlambang Perisai

Surabaya(lumajangsatu.com)- Momentum Harlah PMII yang ke-55 tahun ini merupakan momentum emas, Sejumlah Kader PMII Lumajang memanfaatkan momentum ini dengan berjualan Kaos Harlah untuk mengisi kas organisasi nantinya, Jumat (17/04/2015). "Eman kan kalau tidak dimanfaatkan mas momentum ini," papar Muhammad Sholihin salah satu penjual Kaos Harlah saat dikonfirmasi lumajangsatu.com. Lebih lanjut, Sholihin sapaan akrabnya menjelaskan jika modal jualan kaos ini ia kumpulkan dari hasil patungan sahabat-sahabatnya yakni Yuli Purwanto, Nur Fauzi dan Zainul Millah. Sementara laba hasil penjualananya akan mereka masukkan ke kas PMII Cabang Lumajang. "Yang jelas nanti labanya akan kita bagi dengan cabang mas, sebagai bentuk bakti kami pada PMII," tambah Mantan Ketua PMII Komisariat STAIBU itu. Kaos-kaos yang dijual oleh kader PMII yang berasal dari Lereng Gunung Semeru di halaman Masjid Akbar Surabaya ini relatif cukup murah dan banyak diminati oleh kader PMII dari berbagai daerah di Indnesia. "Cuma Rp.50.00 aja, sahabat dari luar jawa ada yang pesan 20 kaos," tambahnya. Diharapkan, dengan kreatifitas kader PMII Lumajang ini dapat menginspirasi kader PMII lainnya untuk memaksimalkan semua potensi guna belajar menjadi kader yang madiri dan dibanggakan oleh Nusa Bangsa dan Agama. (Mad/red)

Tiba di Surabaya, PC PMII Lumajang Langsung Orasi

Surabaya(lumajangsatu.com)- Sejak berangkat pagi tadi sekira pukul 07.00 WIB rombongan PC PMII Lumajang tiba di Surabaya sekira pukul 16.00 WIB. Tidak tanggung-tanggung turun dari bus mereka langsung orasi, Jumat (17/04/2015). "Sebagai bentuk keseriusan kami mas, tiba langsung orasi agar Kader PMII Lumajang memanfaatkan momentum ini dengan baik untuk menambah wawasam Kader," Ujar Muhammad Hariyadi Ketua PMII Lumajang saat dikonfirmasi lumajangsatu.com via telpon. Orasi yang dipimpin oleh Khoirul Anwar ini membangkitkan semangat para aktivis Wirabhumi ini di Halaman Masjid Akbar Surabaya, pasalnya Anwar sapaan akrabnya menyampaikan pesan agar kader PMII Lumajang memanfaatkan momentum ini dengan sebaik-baiknya. "Manfaatkanlah moment berharga ini sahabat, untuk memperluas jaringan dan wawasan kita," teriaknya. Kemeriahan Harlah PMII yang ke-55 ini sangat terlihat sejak tibanya mereka di halaman Masjid Akbar Surabaya. "Meriah banget mas," ungkap Dedy Kader PMII Asal Komisariat Universitas Lumajang saat ditanya lumajangsatu.com Acara Puncak Harlah akan digelar pada malam nanti, dimana seluruh Kader PMII, Alumni PMII maupun Tokoh Negarawan akan berkumpul di Masjid Akbar Surabaya untuk mempererat tali silaturrahmi antar anak bangsa. (Mad/red)

Ini Bahayanya, Perempuan Konsumsi Ceker dan Sayap

Lumajang(lumajangsatu.com) - Anda suka makan ayam bagian sayap dan cekernya? Bukan hanya anda, banyak orang yang menyukai bagian tubuh ayam tersebut walau ada juga yang menganggap jijik terlebih pada bagian ceker. Bagian sayap banyak disukai karena dagingnya lebih lunak dan kenyal karena pada bagian ini terdapat beberapa otot dan diselimuti kulit. Bagian ceker juga tak kalah enak, kulit empuk dan otot-otot halusnya membuat ceker menjadi penganan paforit bagi sebagian orang dengan berbagai olahan masaknya. Namun tahukah anda, jika konsumsi ceker dan sayap ayam secara berlebihan bisa berdampak buruk terlebih bagi anda yang berjenis kelamin perempuan? Ayam yang dimaksud adalah ayam boiler atau ada juga yang menyebutnya ayam negeri. Bagi perempuan yang sudah menikah atau belum, sebaiknya anda berhati-hati dengan bagian ayam tersebut.  Endometriosis atau sering disebut juga kista coklat adalah salah satu kasus penyakit yang bisa timbul akibat dari konsumsi sayap dan ceker ayam. Kasus tersebut seperti yang dialami seorang artis Tionghoa Xia Yi. Ia menjalani operasi tumor yang penuh dengan darah berwarna hitam gelap. Penyakit yang diderita Xia Yi tak selesai pada operasi tumor, berselang beberapa bulan kemudian penyakit tersebut kambuh lagi. Setelah berkonsultasi ke ginekolog, jawaban dokter ginekolog tersebut sangat mengejutkan, bahwa penyakit yang diderita Xia Yi adalah akibat dari kesukaannya mengonsumsi ceker ayam. Mengapa ceker dan sayap ayam berbahaya jika dikonsumsi berlebih? Di peternakan, growth-hormone atau hormon pertumbuhan ayam dan antibiotiknya selalu diinjeksi di bagian sayap. Dan "end product" antibiotik dan turunan "second hormonal" akan menumpuk pada bagian kaki. Mengkonsumsi sayap ayam atau kaki berarti menambah sekresi hormon bagi wanita. Akibatnya "second hormonal" tersebut akan terakumulasi menjadi toxin yang akan menjadi karsinogen, sehingga wanita pengkonsumsi sayap dan kaki ayam sangat rentan terkena kanker yang berkenaan dengan kelenjar hormonal seperti : Kanker Rahim, kanker cervix dan kaker payudara.  Setelah mengetahui bahaya yang terkandung pada sayap dan kaki ayam, sebaiknya anda hindari mengonsumsinya demi kesehatan alat reproduksi anda. Jika ayam adalah makanan paforit anda, makanlah bagian ayam yang lain jangan bagian sayap atau cekernya. Semoga bermanfaat, silakan share agar semakin banyak wanita yang tahu. (rtrw/dbs/red)

Harlah PMII Ke-55 Tahun, Ratusan Kader PMII Lumajang Siap Banjiri Surabaya

Lumajang(lumajangsatu.com)- Dalam rangka harlah Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) yang ke-55 yang digelar di Masjid Al-Akbar surabaya sejak tanggal 15 sampai 18 April 2015, Ratusan kader PMII Lumajang yang terdiri dari 7 Komisariat dan 1 Komisariat persiapan akan membanjiri harlah tersebut. "Banyak mas, sekitar 250 lebih lebih kader PMII Lumajang yang akan berangkat kesana," ungkap Muhammad Hariyadi Ketua PMII Cabang Lumajang saat dikonfirmasi lumajangsatu.com, Kamis (16/04/2015). Lebih lanjut ia menceritakan bahwa rombongannya akan berangkat Jumat pagi (17/04), dengan menggunakan 2 Unit Bus yang disewanya. "Sementara 2 Bus, tapi kalau nanti kurang kami masih akan nambah 1 bus lagi," tambahnya. Antusias kader PMII Lumajang ini terlihat dari salah satu kader PMII Lumajang yang tidak sabar menunggu datangnya esok hari untuk berangkat ke Surabaya. "Jelas berangkat mas, eman bangetlah kalau moment ini saya lewatkan," papar Khoirul Anwar salah satu Kader PMII Asal Komisariat STAIBU Lumajang. Harlah PMII yang ke-55 ini diperkiarakan akan berlangsung meriah, sebab tidak hanya kader dan Alumni PMII saja yang hadir diacara tersebut, Presiden Joko Widodo informasinya juga akan menghadiri acara Harlah ini. "Apalagi ada pak presiden yang datang," tambah Aktivis asal Desa Pandanarum itu sembari tersenyum. (Mad/Ira/red)

Pantang Menyerah Meski Sakit, Masruri Tetap Ikut Ujian Nasional Dirumahnya

Lumajang(lumajangsatu.com)- Jika umumnya peserta didik melaksanakan Ujian Nasional di Ruang kelas Sekolahnya, berbeda dengan yang dialami Masruri salah satu siswa SMK PGRI Lumajang ini. Ia harus menjawab soal Ujian di kamar tidur rumahnya Desa Selok Gondang Kecamatan Sukodono Lumajang, lantaran penyakit kaki yang dideritanya sejak beberapa bulan terakhir, Kamis (16/04/2015). "Saya yang kerumahnya masruri mas, karena ia tidak bisa kesekolah untuk ikut Ujian Nasional," ungkap Zainul salah satu Pengawas Ujian saat dikonfirmasi lumajangsatu.com. Jangankan berangkat ke Sekolah, untuk menjawab soal Ujian di lembar jawaban pun ia harus dibantu oleh sang pengawas, karena tangan Masruri bergetar saat memegang pensil. "Dia coret jawabannya di lembar soal, setelah itu kami bantu memindahkan jawabannya ke lembar jawaban ini mas," tambahnya. Sementara menurut guru matematikanya, Minoto, mengatakan terakhir kali masruri ke Sekolah pada saat Ujian Akhir Sekolah (UAS) beberapa bulan yang lalu."UAS kemarin, dia kesekolah, setelah itu dia harus beristirahat dirumah," ungkapnya sembari mengelus dada. Semangat Masruri untuk menuntut ilmu ini sangat membanggakan ibunya, meski ia dalam keterbatasan sejak awal ia mendaftar di SMK PGRI Lumajang."Semangat sekali mas, saya sampai kasihan pada anak saya yang satu ini," papar Suntamah Janda beranak 4 itu sembari berkaca-kaca di pojok matanya. Masih kata Suntamah, pihaknya berharap segera mendapat bantuan pengobatan dari Pemerintah, agar anak ketiganya itu dapat melanjutkan Pendidikan ke Jenjang lebih tinggi."Semoga saja ada yang mau bantu kami," harapnya. Masruri sendiri, selesai mengerjakan Soal Ujian mengaku sedih karena ia tidak bisa bersama teman-temannya mengerjakan soal Ujian di Sekolah, dan berharap ia bisa lulus dengan nilai yang baik."Sedih sih mas, tapi mau gimana lagi, ya semoga saja saya juga bisa lulus dengan nilai yang cukup," harap siswa SMK PGRI Lumajang itu saat ditanya. (Mad/red)

Unas Bahasa Inggris Amburadul, Siswa Khawatir Tidak Lulus

Lumajang(lumajangsatu.com) - Sejumlah peserta ujian nasional tingkat SMA banyak yang khawatir dengan adanya Naskah Bahasa Inggris tak sinkron dengan Audio Listening mempengaruhi nilai. Pasalnya, kebanyakan siswa khawatir jeblok dipelajaran Bahasa Inggris. Ya Khawatir mas, semoga soal yang Listening yang tak sinkron jadi bonus, ujar Iksan, pelajar SMA di Kota Lumajang. Semoga aja soal 1-15 menjadi bonus, karena ujian bahasa inggris momok menakutkan, jelas Enal, pelajar SMA Pasirian. Kami berharap, nilai bahasa inggris bagus, karena kakak kelas yang tidak lolos dulu, karena nilai bahasa inggris jeblok, ungkap Wawan, pelajar Kota Lumajang. Hingga berita ini ditulis belum ada keterangan resmi dari Dinas Pendidikan untuk soal Unas Bahasa Inggris.(ls/red)

Kecewa, Ujian Nasional Tahun 2015 Bermasalah

Lumajang(lumajangsatu.com)- Memasuki hari ketiga Ujian Nasional, hampir semua Sekolah Menengah Atas (SMA) di Lumajang mengeluh berbedanya soal listening mata pelajara Bahasa Inggris dengan pilihan lembar jawaban yang diterima siswa, Rabu (15/04/2015). "Siswa gaduh mas, banyak yang mengeluh kalau soal listening yang diputar dari kaset itu tidak tembus dengan lembar pilihan jawaban siswa mas," ungkap Soetatik Kepala SMKN 01 Lumajang saat dikonfirmasi sejumlah awak media di kantornya. Setelah dicek oleh guru Bahasa Inggris, ternyata ditemukan sekitar 15 soal dari 20 soal listening mata pelajaran Bahasa Inggris yang bermasalah. "Lumayan banyak mas," tambahnya. Pihak Sekolah yang sempat panik dengan insiden tersebut langsung menghubungi bagian pendistribusian soal Ujian, ternyata hampir disetiap Kabupaten Kota di Jawa Timur mengalami masalah yang sama. "Saya telpon ke Surabaya ternyata sama," ujarnya. Pihaknya setelah konsultasi, akhirnya mengambil kebijakan dengan menyuruh semua siswanya untuk tidak mengerjakan soal tersebut, dan pada berita acara ditulis bahwa terdapatnya perbedaan antara soal dengan pilihan jawaban. " Saya minta kepada pengawas untuk menulis diberita acaranya jika ada yang berbeda antara soal dengan pilihan jawabannya," tuturnya. Kekecewaan itu juga diungkapkan oleh Ketua Dewan Pendidikan Lumajang, Eko Romadon. Menurutnya kejadian ini sungguh membuat para siswa panik dan kecewa dengan kejadian tersebut. "Kalau gini kan kacau mas," ungkapnya. Masih kata Eko, pihaknya sebagai Dewan Pendidikan Lumajang merekomendasikan kepada pihak terkait agar segera mengambil kebijakan yang tentunya lebih memihak kepada peserta didik. "Ya kami tentu menyarankan kepada pihak yang berwenang untuk segera  membuat pers rilis atau apa istilahnya dalam menyikapi persoalan ini, sebab jika siswa nanti harus ujian susulan tentu mereka merasa keberatan," tutur Pria berpster tubuh tinggi itu. Kejadian ini tentu haruslah dijadikan sebagai cermin dalam menerapkan Undang-Undang Dasar tentang "Mencerdaskan Kehidupan Bangsa", bukan malah mendeskreditkan mental anak bangsa. (Mad/red)

Dewan Pendidikan Berharap Masalah Unas Bahasa Inggris Tak Rugikan Siswa

Lumajang(lumajangsatu.com) - Menyusul Naskah Ujian Nasional (Unas) Bahasa Inggris tidak sinkron dengan Audio Listening. Dewan Pendidikan Lumajang akan mengawal proses dalam pelaksanaan dan solusi yang terjadi di hari terakhir Unas. Saat terjadi masalah Ujian Bahasa Inggris kita sudah kontak teman-teman di Jawa Timur, ada yang bermasalah dan ada yang tidak, kata Ketua Dewan Pendidikan, Muhammad Hariyadi Eko Romadhon kepada lumajangsatu.com, Rabu(15/4). Menurut dia, pihaknya sudah minta pada Dinas Pendidikan Lumajang untuk koordinasi dengan Dinas Pendidikan Jawa Timur. Bahkan, kebijakan awal, peserta tetap diminta mengerjakan soal yang mudah dan untuk Listening menunggu petunjuk. Saya harap peserta didik tidak dirugikan dengan ketidak sinkronan ini, jelas pria yang aktif di Forum Lumajang sehat itu. Dewan Pendidikan memang melakukan pengawasan di Ujian Nasional kali ini, lantaran ada ujian konvesional dan Online. Hal ini, agar peserta didik di Lumajang bisa lulus 100 persen. jangan sampai dengan perbedaan sistem Unas, siswa yang dikorbankan, terang pria penyuka mobil off road.(ls/red)

Naskah Unas Bahasa Inggris Tak Sinkron Audio Listening, Peserta Unas Sempat Galau

Lumajang(lumajangsatu.com) - Ujian Nasional (Unas) untuk mata pelajaran Bahasa Inggris di Sekolah Menengah Atas (SMA) amburadul. Pasalnya, Naskah Ujian dan Audio Listening tidak cocok untuk nomor urut ujian 1-15. Akibatnya, banyak peserta didik di sejumla SMA kelimpungan dan menjadi gaduh diruang kelas ujian. Pihak  pengawas ujian yang tidak mengetahui soal Mata Pelajaran Ujian berkonsultasi dengan Panitian Unas sekolah. "Di sekolah kami juga terjadi," ujar Fahrur Rozi, Kasek SMA Ulul Albab Candipuro, Rabu(15/4) siang. Menurutnya, pihaknya tetap melaksanakan ujian, tapi untuk soal 1-15 tidak dikerjakan oleh peserta. Namun, untuk soal yang bisa dikerjakan tetap dilanjutkan untuk dikerjakan oleh siswa. "Kita lanjutnya, Ujian Unas," ungkapnya. Informasi yang masuk di Lumajangsatu.com, Sejumlah sekola Unggulan di Kota Lumajang juga mengalami yang sama seperti SMAN 2 dan SMAN 1 Lumajang.(ls/red)

Membanggakan.....! Anak Bangsa Kelahiran Lumajang Ciptakan Semprot Sayap

Lumajang(lumajangsatu.com)- Muhammad Risky Fitrun Ghofur pemuda kelahiran Lumajang ini berhasil menginovasi Tangki semprot yang biasa digunakan para petani dalam merawat tanamannya menjadi semprot Sayap. Begitulah nama yang ia berikan pada hasil karya inovasinya itu. "Namanya Semprot Sayap, soalnya saya buat sendiri ini mas," ungkapnya saat dikonfirmasi lumajangsatu.com, Rabu (15/04/2015). Pemuda berusia 21 tahun ini membuat inovasi baru berawal dari kegelisahannya melihat para petani di Desanya Darungan Kecamatan Yosowilangun saat melakukan perawatan tanaman harus menggunakan tangki manual, selain ribet harus menggoyangkan sprayernya dengan tangki manual juga akan memakan waktu lama. Setelah berulang kali mencari referensi di berbagai bahan bacaan, akhirnya ia mencoba menginovasi sebuah tangki manual dengan berbagai komponen seperti motor listrik 12 volt, accu, sparyer dan komponen lainnya. "Ya itu mas, alat ini lebih efektif dan efisien selain jarak jangkauannya lebih jauh sekitar 4 meter sekali jalandengan alat ini petani juga gak perlu ribet lagi, tinggal tekan tombol on dan ia petani tinggal jalan saja," cerita Mahasiswa Universitas Brawijaya itu. Alat yang tergolong baru ini ia jual dengan harga yang relatif murah, per tangki ia patok harga Rp.450.000 sampai Rp.500.000 tergantung banyaknya sprayer yang dimodifikasi. "500.000 saja lah," tambahnya. Karya putra bangsa ini perlu mendapat perhatian lebih dari Pemerintah, selain untu memotifasi orang lain, karya M Risky F.G ini dapat dimaksimalkan guna kepentingan bidang pertanian di Lumajang. (Mad/red)