Lumajang (lumajangsatu.com) - Usai menghancurkan bangunan eks lokalisasi Bebekan Desa Kabuaran Kecamatan Kunir, kini Thoriqul Haq merazia eks lokalisasi Dolog di Sumbersuko. Didampingi Satpol PP, cak Thoriq memeriksa satu persatu rumah yang biasanya dijadikan mangkal para PSK.
Basuni, Kepala Dinas Satpol PP menyatakan, dalam razia tersebut tidak menemukan para PSK yang mangkal. Semua rumah yang biasanya dijadikan melayani lelaki hidung belang sudah kosong dan sepi.
Baca juga: Durian Kembang Lumajang Lokal Premium Banyak Diburu Meski Harganya Mahal
"Tadi dipimpin langsung pak Bupati razia Dolog mas. Dolog kosong tidak ada PSK," jelas Basuni kepada Lumajangsatu.com, Senin (01/07/2019).
Baca juga: Pasar Hewan Lumajang Ditutup 12 Hari Antisipasi Semakin Merebaknya PMK
Sementara itu, cak Thoriq mengaku akan merazia semua eks lokalisasi yang masih beroperasi. Dirinya berkomitmen untuk memberantas tempat-tempat yang diduga dijadikan lokasi maksiat.
"Kita berkomitmen untuk memberantas semua tempat yang dijadikan lokasi maksiat. Eks lokalisasi harus tutup," tuturnya.
Baca juga: Sudutkan Polisi Tak Kerja, Satreskrim Polres Lumajang Tanggapi Video Viral Pengancaman
Di Lumajang ada sejumlah eks lokalisasi yang cukup terkenal seperti Bebekan di Kabuaran, Dolog di Sumbersuko dan Asem Telu di Jarit. Ada juga sejumlah rumah-rumah lokalisasi kecil seperti di Desa Penaggal, Desa Kudus dan lainnya. Namun, saat ini sudah banyak yang tutup karena Satpol PP sering melakukan razia.(Yd/red)
Editor : Redaksi