Lumajang (lumajangsatu.com) - Warga Desa Ranu Bedali Kecamatan Ranuyoso digegerkan idtemukan seorang bayi perempuan baru lahir ditaruh dalam kardus. Bayi itu ditemukan diteras depan rumah Sakor (49) warga Dusun Krajan II Desa Ranubedali .
Informasi di Mapolres Lumajang, Jum'at (9/8/2019), Pada awalnya Sakor curiga dengan kardus ditrerasnya rumahnya. Karena takut ada barang berbahaya memanggil para tetangganya.
Baca juga: Pelaku Carok di Ranuyoso Lumajang Tertangkap
Namun setelah kardus dibuka ternyata berisi Bayi perempuan umur 1 hari. Diperkirakan lahir dengan cara proses sendiri (tanpa bantuan dari bidan), berat 2,7 Kg, panjang 50 Cm.
Temuan tersebut dilaporkan kepada kepala Desa untuk didampingi melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Ranuyoso. Selanjutnya bayi tersebut mendapat perawatan di Puskesmas Ranuyoso.
Baca juga: Korban Carok Jadi Tontonan Warga Ranuyoso Lumajang
Kapolres Lumajang AKBP DR Muhammad Arsal Sahban mengaku mengutuk kedua orang tua yang membuang anak ini karena bagaimanapun juga anak adalah titipan Tuhan. Banyak keluarga diluar sana yang menginginkan buah hati.
"sedangkan ibu ini tega membuang anak malang ini begitu saja" terang Arsal
Baca juga: Viral Video Carok di Ranuyoso Lumajang Korban Meninggal Dunia
Lebih lanjut Kapolres berjanji akan segera mengungkap siapa dalang yang membuang bayi tersebut. Meskipun terdapat pesan bersama bayi tersebut,
"namun saya akan mendalami motif dibalik pembuangan bayi mungil ini. Apapun alasannya tindakan ini sangat tidak dibenarkan," paparnya. (res/ls/red)
Editor : Redaksi