Tertimpa Batu Besar

Tambang Pasir Pronojiwo Makan Korban Jiwa Warga Malang

lumajangsatu.com
Korban tambang pasir di Desa Supiturang Kecamatan Pronojiwo

 

Lumajang (lumajangsatu.com) - Tambang pasir di Curahkobokan Desa Supiturang Kecamatan Pronojiwo memakan korban jiwa. Dedi Purwanto (29) warga Sukorejo Kecamatan Tirtoyudo Kabupaten Malang meninggal tertimpa batu di lokasi tambang, Rabu (02/10) sekitar pukul 14.00 wib.

Baca juga: Asosiasi BPD se-Lumajang Bertemu H. Rofiq Anggota DPRD Jatim

AKP Basuki Rakhmad, Kapolsek Pronojiwo menyatakan kejadian bermula saat korban hendak memindahkan batu di aliran sungai. Apes, batu yang tepat berada di atas tebing runtuh dan menimpa kepala korban.

Baca juga: MPM Desak BK DPRD Segera Clearkan Beredarnya Foto Mesra Mirip Ketua Dewan Lumajang

"Korban tertimpa batu besar mengenai kepalanya dan korban seketika meninggal," jelas Basuki, Kamis (03/10/2019).

Korban adalah sopir truck yang mengambil pasir bersama orang Malang. Saat kejadian, banyak saudara korban yang membantu korban dan menyatakan bahwa itu adalah kecelakaan kerja dan musibah.

Baca juga: KPU Mulai Distribusikan Logistik Pilkada Lumajang 2024

Sesaat setelah kejadian, korban langsung dilakukan otopsi di Puskesmas. Tidak ditemukan bekas penganiayaan dan hanya luka bekas tertimpa batu dari atas tebing. "Setelah di otopsi jenazah korban langsung dibawa pulang ke Malang," pungkasnya.(Yd/red)

Editor : Redaksi

Politik dan Pemerintahan
Berita Populer
Berita Terbaru