Lumajang - Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (PORDASI) Kabupaten Lumajang menyiapkan atlet untuk menyongsong Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim 2023. Pasalnya, pada Porprov ke VIII ini, olahrga berkuda masuk dalam cabang olahraga yang dipertandingkan.
H. Masrufi, ketua PORDASI Lumajang menyatakan, pengurus sudah bertemu dengan KONI Lumajang. Pengurus harian PORDASI akan melakukan rapat kerja untuk membuat program kerja tahun 2023.
Baca juga: Dam Boreng Hampir Rampung, Air Akan Aliri Ratusan Hektar Persawahan di Lumajang
"Kita akan segera rapat kerja setelah kita bertemu dengan KONI, karena olahraga berkuda tahun 2023 akan masuk Porprov dan PON," jelas Masrufi, Jum'at (30/12/2022).
Baca juga: Diterjang Ombak, Akses Jalan Alternatif Pasirian-Tempursari Lumajang Putus Total
Langkah pertama yang akan dilakukan pengurus dengan melakukan pendataan jumlah kuda, pemilik kuda dan joki kuda. Jika data-data sudah terkumpul, maka akan dibahas tentang event-event yang akan digelar pada tahun 2023.
Baca juga: Maling Motor Asal Lumajang Beraksi 15 Lokasi di Kabupaten Jember
"Kita rencanakan akan menggelar 8 kegiatan selama 2023, tapi kita akan rapatkan dulu dengan pengurus," pungkasnya.(Yd/red)
Editor : Redaksi